ASN Kementerian Agama Harus BerAKHLAK

: Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Malut H. Ridwan Kharie saat mengambil Sumpah Jabatan PPPK Kanwil Kemenag Malut (Dok.Kemenag Malut)


Oleh MC KOTA TIDORE, Kamis, 1 Februari 2024 | 22:32 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 113


Ternate, InfoPublik - Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Maluku Utara H. Ridwan Kharie menyerahkan Surat Keputusan (SK) Sekaligus Pengambilan Sumpah Jabatan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) hasil optimalisasi tahap II formasi tahun 2022.

Penyerahan SK tersebut dilakukan kepada 36 orang PPPK di lingkungan Kanwil Kemenag Maluku Utara bertempat di Aula Mina Asrama Haji Transit Ternate, Kamis (1/2/2024). 

Kepala Bagian Tata Usaha H. Ridwan Kharie menyampaikan selamat bergabung kepada para PPPK yang baru saja diambil sumpah, bekerjalah secara profesional, cerdas, inovasitif dan jangan lupa berdoa agar apa yang kita lakukan menjadi bernilai ibadah.

”Jadilah ASN yang berAKHLAK yaitu Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Hal ini merupakan core values ASN dalam menjalankan tugasnya baik untuk pegawai di pusat maupun daerah,” ujar H. Ridwan.

ASN Kementerian Agama Kata H. Ridwan harus menjaga sikap, ucapan dan tingkah laku baik dilingkungan rumah, kantor maupun masyarakat. 

ASN Kemenag harus moderat memiliki sikap toleran, anti terhadap kekerasan, akomodatif terhadap budaya, dan memiliki komitmen kebangsaan yang kuat.

Seperti PNS, PPPK pun akan selalu di evaluasi kinerjanya setiap triwulan, oleh sebab itu bekerjalah dengan profesional, loyal terhadap pimpinan dan pemerintah.

Pada penyerahan SK dan pengambilan sumpah hadir Pembimas Buddha, pejabat fungsional Kanwil Kemenag Malut dan ASN Kanwil Kemenag Malut.Nang/MC Tidore

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Pasha Yudha Ernowo
  • Sabtu, 23 November 2024 | 09:30 WIB
KPK Dorong Penguatan Implementasi Pencegahan dan Pendidikan Antikorupsi di Kemenag
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 21 November 2024 | 17:44 WIB
Tidore Kepulauan Tingkatkan Pelayanan Kependudukan Lewat Audit TIK Dukcapil
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 21 November 2024 | 23:46 WIB
Pj Gubernur Maluku Utara Dukung Ketahanan Pangan Melalui Penanaman Bibit Jagung
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 21 November 2024 | 12:10 WIB
Gunung Ibu di Halmahera Barat Meletus Tiga Kali, Kolom Abu Capai 800 Meter