- Oleh MC KOTA PADANG
- Minggu, 24 November 2024 | 08:56 WIB
: Apel bersama Pemda Boven Digoel
Oleh MC KAB BOVEN DIGOEL, Senin, 30 Oktober 2023 | 21:51 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 145
Boven Digoel, InfoPublik - Masih banyaknya Aparatur Sipil Negara (ASN) serta tenaga honorer dilingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Boven yang tidak disiplin dalam melaksanakan Apel Bersama, Asisten I Setda Bidang Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat dr.Viviana Maharani mengingat kepada kepala OPD untuk bersikap tegas.
Hal tersebut diungkapkan saat apel bersama Pemda Boven Digoel, Senin (30/10/23).
Dalam arahannya asisten I bidang pemerintahan dan kesejahteraan rakyat mengatakan peran kepala OPD seharusnya jadi panutan bagi ASN di lingkup kerja masing-masing. Sehingga harus memberikan contoh yang baik mengingat tanggung jawab sebagai kepala OPD bukanlah hal sepele.
Mengingat kepala Organisasi Perangkat Daerah menjadi perpanjangan tangan dari Bupati untuk menegakkan kedisiplinan. "Jangan hanya datang ke kantor tanpa mengetahui rencana kegiatan yang akan dilakukan. Oleh karenanya ia harap kepala OPD mampu menafsirkan dan menjalankan tanggung jawab sebagaimana mestinya," katanya.
“Tolong ya bapak ibu jadi panutan untuk anggota ASN di lingkup bapak ibu, mohon maaf saya harus keras karena saya sudah melewati itu secara berproses dan tidak instan,” tegas Viviana Maharani.
Ia juga menegaskan bagi kepala bagian untuk membantu atasannya untuk menjalankan program kegiatan dari OPD tersebut. Jangan bersikap acuh dan membuat dinastinya masing-masing sehingga ASN seakan kehilangan induk.
dr. Viviana ingatkan bahwa OPD yang ada harus mengerti peran untuk melayani masyarakat. Sehingga apabila masyarakat datang dan menyampaikan keluhan dijadikan sebagai tanggung jawabnya untuk segera diselesaikan.
“Saya melihat itu ada yang membeli sayur saat jam kantor, anda diberikan tanggung jawab sebagai ASN dan tenaga kontrak itu pilihan dan itu harus dihargai dengan disiplin,” ungkapnya.
Terlepas dari kepala OPD, sebagai ASN juga harus memahami tanggung jawab mengabdi pada negara. Sehingga pribadi masing-masing dapat menjalankan tugas dan pokok tanggung jawabnya sebagai ASN. (MC Boven Digoel (DIA)