Oleh Kabupaten Banggai Laut, Rabu, 30 Agustus 2023 | 07:53 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 147
Banggai Laut, InfoPublik – Bupati Banggai Laut, Sofyan Kaepa, SH secara resmi membuka Ujian Seleksi Bakal Calon Kepala Desa Gelombang Pertama se-Kabupaten Banggai Laut Periode 2023-2029 di Kantor BKPSDMD, Senin (28/8/2023).
Seleksi ini merupakan seleksi tambahan berupa tes bagi bakal calon kepala desa yang pendaftarnya lebih dari 5 orang setiap desanya, sehingga tes ini sangat penting untuk mengambil 5 besar terbaik.
Seperti yang tercantum pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 112 Tahun 2014, Pada Pasal 25 bahwa dalam hal bakal calon yang memenuhi persyaratan lebih dari 5 (lima) orang, panitia melakukan seleksi tambahan dengan menggunakan kriteria pengalaman bekerja di lembaga pemerintahan, tingkat pendidikan, usia dan persyaratan lain yang ditetapkan Bupati/Walikota.
Dalam sambutannya, Bupati berharap agar para panitia seleksi harus benar-benar tertib serta selektif dalam menjalankan teknis pedoman pemilihan kepala desa yang bersifat langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil. Dalam seleksi ini, Bupati juga berharap agar seluruh tahapan seleksi bisa berjalan lancar.
“Saya mengajak seluruh pihak untuk tetap menjaga stabilitas yang kondusif dan berpartisipasi aktif, agar pelaksanaan Ujian Seleksi Bakal Calon Kepala ini dapat berjalan lancar, damai, dan tentram,” tegasnya. (Prokopim Balut/Info Publik)
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber infopublik.id