Wabup Merlan Apresiasi Semarak Merdeka DWP Bappeda-Litbang Bone Bolango

:


Oleh MC KAB BONE BOLANGO, Kamis, 1 September 2022 | 02:54 WIB - Redaktur: Tobari - 275


Suwawa, InfoPublik – Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan RI, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Bappeda-Litbang Kabupaten Bone Bolango menyelenggarakan kegiatan Semarak Merdeka, Rabu (31/8/2022).

Kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Bappeda-Litbang setempat itu, dihadiri langsung Wakil Bupati Bone Bolango Merlan S. Uloli, yang juga selaku Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Bone Bolango.

Wakil Bupati Merlan Uloli yang turut didampingi anggota Tim Kerja Bupati Upik Nadjamudin, dalam sambutannya memberi apresiasi yang tinggi kepada jajaran DWP unit Bappeda-Litbang telah memulai kegiatan positif organisasi wanita di Kabupaten Bone Bolango.

”Saya berharap kegiatan yang sama bisa diikuti oleh organisasi wanita lainnya di daerah ini,” kata Wabup Merlan Uloli, yang juga Ketua Pimpinan Cabang Muslimat NU Bone Bolango itu.

Sementara itu, Kepala Bappeda-Litbang Basir Noho berharap melalui kegiatan Semarak Merdeka ini dapat mewujudkan kebersamaan dan kekeluargaan di antara anggota DWP untuk terus mendukung dan memberikan kepercayaan sepenuhnya kepada para suami ASN.

Dalam melaksanakan tugas sesuai dengan tangung jawab yang embannya di lingkungan Bappeda-Litbang Kabupaten Bone Bolango.

Sebelumnya, dalam laporannya Ketua DWP Bappeda-Litbang Bone Bolango, Ny. Farhan Noho Massa mengaku bersyukur seluruh rangkaian kegiatan Semarak Merdeka yang diisi dengan berbagai lomba.

Di antaranya lomba Senam Hammer antar bidang, lomba bakiak, tukaran kado hingga balap sarung itu, berjalan lancar dan sesuai rencana.

“Pokoknya seru kegiatan Semarak Merdeka-nya. Olehnya kami tak lupa mengucapkan terima kasih Kepada Kepala Bappeda-Litbang atas support dan seluruh anggota DWP Bappeda-Litbang Bone Bolango serta panitia dan kru keluarga besar Bappeda-Litbang. Semoga tetap terjalin silaturahmi dan tetap kompak,” kata Farhan. (MC Bone Bolango/AKP/toeb)