:
Oleh MC KAB ACEH BESAR, Kamis, 15 Juli 2021 | 16:43 WIB - Redaktur: Kusnadi - 168
Aceh Besar, InfoPublik - Pemerintah Aceh Besar melalui Satpol PP (Satuan Polisi Pamong Praja) sedang melakukan penataan lapak dagangan yang melanggar peraturan daerah hingga sering menimbulkan kemacetan lalu lintas serta mengganggu kenyamanan pembeli dan warga melintas di kawasan Lambaro, Kamis (15/7/2021).
Seorang warga yang melintas, Silvi mengucapkan terimakasi kepada pemerintah yang secara tegas menata kembali jalan Lambaro-Meunasah Manyang ini yang sangat sembraut khususnya pada pagi hari.
"Saya setiap pagi mengantar anak ke sekolah lewat jalan ini, sangat padat karena badan jalan dijadikan lapak jualan," katanya.
Kepala Satpol PP-WH Aceh Besar Boestami SE M.Si yang memimpin operasi penataan lapak jualan buah tersebut mengatakan bahwa pemerintah telah tiga kali memberikan surat peringatan hingga perintah penertiban.
"Hari ini kita turun untuk membantu para pedagang dan kita tata kembali untuk kenyamanan dan ketertiban bersama," ujar Boestami.
Ia mengatakan penertiban ini semata-mata dilakukan untuk kepentingan bersama, untuk menjaga keamanan lalu lintas, serta untuk keindahan wilayah Lambaro yang merupakan pusatnya perputaran ekonomi di Aceh Besar.
"Kita berharap setelah penertiban dan penataan ini, tidak lagi diulangi supaya kenyamanan dan ketertiban dapat kita terus rasakan," harapnya.
Penataan yang dilakukan antara lain membongkar tenda yang menjorok ke jalan, menata barang agar tidak diletakkan dibadan jalan serta menata kebersihan termasuk tong sampah.(*)