Begini Harapan Yang Disampaikan Kapolres Mentawai AKBP. Hendri Yahya Setelah Dia Diganti.

:


Oleh MC Kabupaten Kepulauan Mentawai, Rabu, 25 September 2019 | 10:39 WIB - Redaktur: Kusnadi - 856


Tuapeijat, InfoPublik - Mantan Kapolres Mentawai, AKBP Hendri Yahya yang segera mengemban tugas baru sebagai Kapolres Pasaman meminta seluruh jajaran di wilayah hukum Polres Mentawai untuk terus mendukung dan menyukseskan berbagai program kerja AKBP. Dody Prawiranegara sebagai Kapolres Mentawai

Selama bertugas sebagai pimpinan tertinggi di jajaran kepolisian di Kabupaten berjuluk "Bumi Sikerei " ini, kata Hendri Yahya, dia banyak  mendapatkan pengalaman dan mengetahui karakteristik para personil kepolisian dan juga masyarakat Mentawai.

" Bagi saya Polres Mentawai merupakan tempat belajar untuk mendapat pengalaman dan juga di sini saya bisa mengetahui karateristik baik masyarakat maupun dari personil di jajaran Polres Mentawai sendiri, " kata Hendri saat acara pisah sambut Kapolres Mentawai di Mapolres Mentawai, Tuapeijat KM.9 Sipora Utara, Senin (23/9)

Hendri menyebutkan kejadian-kejadian di wilayah hukum Polres Mentawai yang bisa melibatkan dan berbaur kepada masyarakat, seperti di saat terjadinya bencana alam, longsor,  orang hilang serta kegiatan bersama pemda Menawai melalui forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) merupakan pengalaman  yang berharga dan tak terlupakan, karena di situlah terlihat peran dari kepolisian dalam memberikan pelayanan dan pengayoman kepada masyarakat telah berjalan  dengan baik dan saling membantu.

Hendri Yahya bertugas sebagai Kapolres Mentawai dengan masa pengabdian selama  1 Tahun 9 bulan dan 17 hari itu juga menyampaikan pesan kepada seluruh unsur pimpinan dan  personil Polres Mentawai, agar tetap jaga kekompakan, dan membantu AKBP.

Dodi Prawira negara sebagai Kapolres baru untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum  hukum Polres Mentawai.

Sementara AKBP. Dodi Prawiranegara dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polres Mentawai yang melakukan penyambutan.

Ia menyebutkan bahwa apa yang selama ini dirintis seniornya yakni AKBP. Hendri Yahya, akan dilanjutkan menjadi lebih baik.

”Terima kasih atas penyambutannya, apa yang selama ini dirintis pak Hendri senior saya, akan saya lanjutkan untuk mewujudkan keamanan dan Ketertiban Masyarakat, kuncinya ada pada diri kita masing – masing, bagaiman semangat juangnya, kebersamaan, kekompakan, dan tak kalah penting adalah membangun karakteristiknya,” pungkasnya. (SS)