:
Oleh MC Kab Tulang Bawang, Rabu, 11 Mei 2016 | 13:01 WIB - Redaktur: Kusnadi - 591
Tulang Bawang, InfoPublik – Para pengelola Program Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Berencana dan Pembangunan Kesehatan (PKK-KB-Kesehatan) dituntut untuk terus mampu memberikan pelayanan yang bermutu dan berkualitas, sehingga dapat memenuhi harapan masyarakat, sekaligus menjadi tolok ukur keberhasilan berbagai program yang dilaksanakan, baik program pokok PKK, maupun program KB dan Kesehatan.
Hal itu disampaikan Bupati Tulang Bawang Ir Hanan A Rozak dalam sambutannya saat pelaksanaan Kegiatan Penilaian Lomba Kesatuan Gerak PKK-KB-Kesehatan Tingkat Nasional Tahun 2016 di Kampung Tri Tunggal Jaya, Kecamatan Penawartama, Kabupaten Tulang Bawang Selasa (10/5) kemrain.
Terkait Program Kesehatan, Bupati Ir Hanan A Rozak mengatakan, pelaksanaan program ini harus terarah, termasuk guna mewujudkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dalam kehidupan masyarakat.
“Maksudnya agar masyarakat dapat meningkatkan derajad kesehatan, mencegah resiko terjadinya penyakit dan melindungi diri dari ancaman penyakit menular, serta ikut berperan aktif dalam Gerakan Kesehatan dan Kebersihan, baik di dalam rumah tangga maupun di lingkungannya,” katanya.
Menurutnya, pengelolaan program ini pun dituntut untuk terus memberikan pelayanan bermutu dan berkualitas sesuai harapan dengan mengoptimalkan 10 program pokok PKK, program KB dan Kesehatan seperti perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) baik itu dalam rumah tangga maupun lingkungannya, termasuk juga mendukung terbentuknya kampung siaga.
“Selain meningkatkan kinerja program PKK-KB-Kesehatan, saya berharap seluruh pengelola program tersebut dapat terus memenuhi keinginan masyarakat dan memberikan perlindungan dan pembinaan terutama keluarga-keluarga prasejahtera dan keluarga sejahtera I serta keluarga rentang lainnya,” ujarnya.
Pada kesempatan itu, Bupati menyampaikan rasa bangga atas keberhasilan Kampung Tri Tunggal Jaya Kecamatan Penawar tama mewakili Tulang Bawang pada Tingkat Nasional.
Bupati juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada semua pihak terkait serta hendaknya prestasi ini dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan sekaligus memotivasi kampung lainnya untuk berupaya maksimal dalam meraih prestasi.
Bupati berhaap melalui kegiatan ini dapat terjalin tali silaturahmi yang semakin erat karena kegiatan ini sangat bermanfaat sebagai salah satu upaya memberdayakan masyarakat melalui Program Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Berencana dan Pembangunan Kesehatan sehingga dari hasil kegiatan ini benar-benar dapat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat khususnya di Kabupaten Tulang Bawang. (mctuba/Aris Winarko/Kus)