Ini Enam Jalur Pemantauan Fasilitas Kesehatan Saat Nataru 2023/2024

: Foto: Dok Kemenkes


Oleh Putri, Rabu, 27 Desember 2023 | 08:12 WIB - Redaktur: Untung S - 66


Jakarta, InfoPublik - Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Kemeneks Azhar Jaya menyampaikan terdapat enam jalur pemantauan fasilitas kesehatan (faskes) dan pos kesehatan (poskes) menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024.

Yaitu jalur Jakarta-Palembang, Jakarta-Surabaya, Jakarta-Yogyakarta, Surabaya-Bali-NTB, Medan-Padang, dan Makassar-Tana Toraja. Azhar mengatakan pos-pos tersebut nantinya diisi tim pemantau dari pusat sebanyak 150 orang dan juga tim dari daerah.

Tim pemantau didukung oleh rumah sakit dan fasilitas pelayanan kesehatan lainnya dengan petugas berjumlah sekitar 15.000 orang yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk Pulau Jawa, Sumatra, dan Sulawesi dan khususnya di kawasan wisata dan kerumunan.

“Tim pemantauan kesiapsiagaan ini tidak hanya memantau dari sisi pelayanan kesehatan saja, tetapi juga mengantisipasi berbagai kejadian seperti kecelakaan yang terjadi pada saat mudik serta deteksi penyakit secara dini,” kata Azhar melalui keterangam resminya Selasa (26/12/2023).

Pemantauan kesiapsiagaan fasilitas pelayanan kesehatan jelang libur Nataru tersebut telah dimulai sejak tanggal 18 Desember 2023 hingga 3 Januari 2024 mendatang.

Kemenkes juga mengimbau masyarakat, khususnya yang akan melakukan perjalan mudik saat Nataru, untuk terus menjaga protokol kesehatan seperti apabila kurang sehat atau flu sebaiknya menggunakan masker.

"Apabila setelah melakukan perjalanan merasa kurang sehat atau sakit, sebaiknya segera datang ke fasilitas pelayanan kesehatan terdekat untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," kata Azhar.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB DEMAK
  • Jumat, 10 Januari 2025 | 16:42 WIB
Kabupaten Demak Waspadai Penyebaran HMPV
  • Oleh MC KAB GAYO LUES
  • Jumat, 10 Januari 2025 | 16:46 WIB
Cek Harga Bahan Pokok, Pj Bupati Gayo Lues : Harga Masih Stabil
  • Oleh Putri
  • Rabu, 8 Januari 2025 | 20:38 WIB
Kemenkes RI Tingkatkan Kesiapsiagaan Hadapi Flu Burung
  • Oleh Putri
  • Rabu, 8 Januari 2025 | 20:39 WIB
Kemenkes Perkuat Keamanan Pangan dalam Program MBG