Menpora Dito Ariotedjo Apresiasi Emas Olimpiade Veddriq Leonardo, Ajak Atlet Lain Terinspirasi

: Veddriq Leonardo Raih Emas Olimpiade 2024./Foto NOC Indonesia.


Oleh Wandi, Jumat, 9 Agustus 2024 | 10:09 WIB - Redaktur: Untung S - 204


Jakarta, InfoPublik – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Dito Ariotedjo, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo, setelah berhasil mempersembahkan medali emas untuk Indonesia di Olimpiade Paris 2024. Menpora Dito juga mengajak atlet-atlet Indonesia lainnya untuk menjadikan perjuangan Veddriq sebagai sumber inspirasi.

"Saya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk Veddriq, keluarganya, pelatih, Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI), dan seluruh masyarakat Indonesia yang telah memberikan dukungan dan doa bagi atlet-atlet kita di Paris," ujar Menpora Dito usai menyaksikan langsung perjuangan Veddriq di Le Bourget, Kamis (8/8/2024) dikutip dari kemenpora.go.id.

Menpora Dito berharap keberhasilan Veddriq dapat menjadi motivasi bagi atlet-atlet Indonesia lainnya yang akan bertanding, seperti Rizky di cabang angkat berat dan Bernard di cabang sepeda. "Saya sekali lagi ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Indonesia yang telah memberikan banyak kritik, dukungan, dan doa," tambahnya.

Lebih lanjut, Menpora Dito menegaskan bahwa pemerintah akan terus berkomitmen mendukung cabang olahraga (cabor) yang memiliki potensi meraih medali di tingkat kompetisi tertinggi dunia seperti olimpiade. "Ke depan, pemerintah pastinya akan berkomitmen mendukung cabor olimpiade yang memiliki potensi besar, baik itu panjat tebing, atletik, renang, gymnastic, badminton, dan lainnya," jelasnya.

Menurut Menpora Dito, keberhasilan Veddriq Leonardo menegaskan kekuatan baru Indonesia di olimpiade, khususnya dalam cabang panjat tebing, di mana Indonesia telah memiliki tim yang kuat di nomor speed climbing, baik putra maupun putri.

Potensi besar dari cabang panjat tebing juga menjadi perhatian khusus Menpora. "Indonesia memiliki banyak atlet usia dini di panjat tebing. Kami berharap FPTI dapat terus meningkatkan pembinaan. Kemenpora akan mendampingi FPTI dalam melakukan pembinaan yang lebih baik," ujarnya.

Menpora Dito juga mengungkapkan bahwa Indonesia memiliki fasilitas panjat tebing di hampir seluruh daerah, namun standar internasional masih terbatas pada beberapa provinsi. "Kami berharap ke depan, fasilitas berstandar internasional dapat dibangun di lebih banyak daerah yang memiliki potensi dan fokus pada pembinaan panjat tebing," imbuhnya.

Menpora Dito menutup dengan menegaskan pentingnya Olimpiade sebagai kompetisi olahraga tertinggi di dunia. "Olimpiade sangat berbeda dari kompetisi lain seperti SEA Games dan Asian Games. Ke depan, kita harus semakin kuat di cabang olahraga yang memiliki banyak nomor seperti atletik, gymnastic, dan lainnya," pungkasnya.

Ketua Umum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI), Yenny Wahid, juga memberikan apresiasi terhadap mental juara yang dimiliki oleh Veddriq Leonardo. "Veddriq memang luar biasa, dia telah menunjukkan mental juara yang stabil di berbagai kompetisi bergengsi dunia," kata Yenny.

Yenny juga menggambarkan suasana euforia di arena Olimpiade saat Veddriq berhasil meraih emas. "Banyak sekali supporter Indonesia yang tidak kuasa menahan air mata karena terharu, terutama saat lagu Indonesia Raya dikumandangkan dan bendera Merah Putih dikibarkan. Suasananya sangat luar biasa," tutup Yenny.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Pasha Yudha Ernowo
  • Kamis, 19 September 2024 | 11:29 WIB
Tim Indonesia Raih 5 Medali di WorldSkills 2024, Buktikan Keunggulan Pendidikan Vokasi
  • Oleh Untung Sutomo
  • Selasa, 17 September 2024 | 23:05 WIB
SKKNI Pemanduan Panjat Tebing Dorong SDM Pariwisata Berkualitas
  • Oleh Wandi
  • Selasa, 17 September 2024 | 13:56 WIB
Polda Sumut Jamin Keamanan Acara Penutupan PON XXI di Stadion Utama
  • Oleh Wandi
  • Sabtu, 14 September 2024 | 18:11 WIB
Menpora Dito Buka Pertandingan Perdana Esport di PON XXI Aceh-Sumut