:
Oleh Astra Desita, Selasa, 12 April 2016 | 08:33 WIB - Redaktur: R. Mustakim - 235
Jakarta, InfoPublik - Menteri Pemuda dan Olahraga RI Imam Nahrawi menerima Sekretaris Jenderal Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Nazirsyah yang menyampaikan agenda kegiatan FASI menjelang Asian Games 2018 dan World Air Games 2019.
Sekjen FASI Nazirsyah yang diterima di Gedung Kemenpora, Jakarta, Senin (11/4),
melaporkan bahwa pada bulan Oktober mendatang akan dilaksanakan sidang umum ke-110 Federasi Aeronautika Internasional (FAI) diikuti oleh 112 negara yang merupakan induk olahraga dirgantara dunia.
"Pada waktu bersamaan nanti juga akan dilaksanakan pemecahan rekor muri terbang bersama 120 atlet paralayang dan 60 atlet paramotor pada tanggal 13 Oktober 2016 di Bukit Timbis Nusa Dua Bali," ujarnya.
Nazirsyah juga menyampaikan bahwa FASI pada saat ini juga sedang mengusahakan agar cabang olahraga paralayang masuk pada cabor Sea Games 2017 Malaysia.
"Kami juga memohon dukungan Bapak Menpora, pada 2019 nanti Indonesia akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan World Air Games, yang mana tahun lalu diselenggarakan di Dubai, harapan kami pemerintah dapat mendukung proses bidding untuk Indonesia menjadi tuan rumah," lanjutnya.
Bidang Prestasi Paralayang PB FASI Wawan juga menyampaikan bahwa pada Sea Games 2011 Indonesia, cabang olahraga paralayang sudah dipertandingkan, "Kami berharap pada Sea Games 2017 Malaysia nanti cabang olahraga paralayang dapat dipertandingkan," ujarnya.
Wawan mengatakan bahwa saat ini FASI sudah berkoordinasi juga dengan Komite Olahraga Indonesia dengan harapan cabang olahraga paralayang akan dipertandingkan juga pada Asian Games 2018.
"Pada saat ini sudah 11 NOC Asian games yang mendukung paralayang bisa dipertandingkan, dan kami juga sudah meminta rekomendasi dari federasi paralayang internasional dan federasi paralayang asia agar cabang olahraga ini bisa dipertandingkan pada Asian Games 2018," lanjutnya.
Sementara Menpora Imam Nahrawi menyampaikan dukungan penuhnya agar cabang olahraga paralayang bisa dipertandingkan pada Asian Games 2018. "Ada beberapa kompetitor cabang olahraga non olimpiade yang juga sedang diusahakan masuk dalam cabang olahraga Asian games 2018, diantaranya jetski, panjat tebing, sepatu roda dan bridge, tapi saya kira masih ada kesempatan agar cabor ini bisa dipertandingkan," ujar Imam.
"Sebelum pertemuan Corcom ke-3 bulan Mei nanti, kita akan mengadakan pertemuan final dengan cabang-cabang olahraga yang akan menjadi usulan kita sebagai tuan rumah untuk mempertandingkan cabang olahraga non olimpiade untuk menambah cabang unggulan kita, mudah-mudahan cabang olahraga usulan kita ini bisa dipertandingkan," lanjut Menpora.
"Secara umum saya mendukung semua program FASI ke depan dapat berjalan dengan baik, dengan semakin banyaknya event yang diikuti dan diselenggarakan, kita berharap dapat meningkatkan kemampuan atlet dan cabang olahraga dibawah FASI dapat dipertandingkan di event Sea Games dan Asian Games," pungkasnya.