- Oleh MC KAB MERAUKE
- Selasa, 17 September 2024 | 08:58 WIB
: Satgas Pamtas Yonif 726/Tml, Melaksanakan Kegiatan sweeping guna menjaga stabilitas keamanan menjelang HUT ke-79 RI. Kegiatan ini dilaksanakan di jalan lintas Merauke-Boven Digoel, Distrik Elikobel, Kab. Merauke, Papua Selatan. Senin, (5/8/2024). Foto tni.mil.id
Oleh Fatkhurrohim, Senin, 5 Agustus 2024 | 23:41 WIB - Redaktur: Untung S - 218
Merauke, InfoPublik – Menjaga kondusifitas menjelang Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia (HUT ke-79 RI), Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Perbatasan (Pamtas) Satuan Teknis (Statis) Yonif 726/Tml, RI-PNG, melaksanakan kegiatan pemeriksaan (sweeping) di jalan lintas Merauke-Boven Digoel, Distrik Elikobel, Kabupaten Merauke, Papua Selatan.
Dalam keterangan yang diterima redaksi InfoPublik, Senin (5/8/2024), dijelaskan bahwa kegiatan sweeping ini berada di bawah naungan Komando Resort Militer (Korem) 174/ATW. Satgas Pamtas Statis Yonif 726/Tml melaksanakan kegiatan ini melalui Pos Kalimaro yang dipimpin oleh Letnan Satu (Lettu) Yono Daryono.
Selama melaksanakan tugas, personel Satgas Pamtas bersama personel lainnya memberhentikan setiap kendaraan dan mengecek identitas serta barang bawaan setiap pelintas.
Wakil Komandan Satgas (Wadansatgas), Kapten Inf Saor Jonathan Lumbanbatu, menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan secara gabungan oleh personel Satgas Pamtas dengan melibatkan aparat keamanan lainnya di wilayah perbatasan, seperti Koramil dan Polsek Eligobel.
Sementara Dansatgas Lettu Yono Daryono menegaskan bahwa seluruh pelintas jalan trans Merauke-Boven Digoel yang melintas wajib berhenti ketika personel Satgas melaksanakan pemeriksaan kendaraan dan muatannya.
“Apabila ditemukan barang yang mencurigakan, akan diturunkan dan dilakukan penyitaan untuk penyelidikan lebih lanjut terhadap barang tersebut," tegas Lettu Yono Daryono.
Diharapkan dengan sweeping ini dapat menutup dan mempersempit pergerakan para pelaku ilegal maupun tindakan kriminal lainnya guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah perbatasan RI-PNG.