:
Oleh MC KAB BANGGAI KEPULAUAN, Sabtu, 4 April 2020 | 06:24 WIB - Redaktur: Kusnadi - 386
Batangono, InfoPublik - Di bawah pimpinan Sekretaris Desa Batangono Aris Pattawe, masyarakat dan perangkat Desa Batangono bergerak bersama dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19 di Desa Batangono, Kabupaten Banggai Kepulauan dengan melakukan penyemprotan disinfektan baik di sarana umum maupun seluruh rumah warga dan lingkungan desa, Jumat (3/4/2020).
Aris Pattawe mengatakan langkah yang dilakukan ini dalam upaya tindakan nyata dari pemdes dan masyarakat dalam upaya bersama mencegah dan memutuskan mata rantai penyebaran Covid-1.
"Kami mengerakkan masyarakat untuk bersama memerangi penyebaran Covid-19, guna menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk membantu pemerintah dalam melawan Covid-19," ungkap Sekdes.
"Karena kalau hanya pemerintah yang bergerak masyarakat tidak terlibat aktif dan melibatkan diri hasilnya pasti kurang maksimal, tapi jika ada kesadaran masyarakat dan melibatkan mereka dalam upaya pencegahan pasti hasilnya maksimal," lanjut Aris.
Sekdes juga menjelaskan bahwa penyemprotan disinfektan ini dilaksanakan seminggu dua kali yakni hari Senin dan Jumat dan ini akan dilakukan secara berkesinambungan selama masa tanggap darurat Covid-19.
"Penyemprotan sudah dimulai pada hari Selasa (31/3/2020) hari Jumat (3/4/2020) ini merupakan yang kedua kalinya melakukan penyemprotan. Pemerintah Desa hanya menyiapkan cairan disinfektan, sedangkan tengki rata-rata masyarakat Batangono adalah petani jadi mereka memiliki tengki semprot dan juga Pemdes Batangono melalui dana desa (DD) pada beberapa waktu lalu memberikan bantuan tengki semprot," jelas Aris Pattawe. (McBanggaiKep/Amos)