- Oleh MC KOTA PADANG
- Jumat, 22 November 2024 | 16:41 WIB
:
Oleh MC KOTA PADANG, Sabtu, 21 September 2024 | 05:31 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 196
Padang, InfoPublik – Prestasi gemilang diraih oleh Nico, atlet kempo asal Sumatra Barat (Sumbar), yang berhasil menyumbangkan medali emas keempat bagi kontingen Sumbar di PON XXI Aceh-Sumut. Perjuangannya menuju podium tertinggi tidaklah mudah, bahkan bisa dibilang luar biasa.
Selain harus bersaing dengan para kenshi terbaik nasional, Nico juga berjuang melawan dirinya sendiri untuk mencapai kelas 60-65 kg yang menjadi kategori pertandingannya. Tiga bulan sebelum PON dimulai, berat badan Nico mencapai 85 kg, artinya ia harus menurunkan 25 kg dalam waktu singkat agar bisa bertanding di kelas yang ditentukan.
"Tiga bulan lalu, berat Nico sekitar 85 kg. Kami, sebagai pelatih, awalnya pesimis dia bisa turun di PON, karena menurunkan berat badan sebanyak 25 kg dalam waktu 3 bulan itu sangat berat," ungkap Pelatih Kempo Sumbar, Nofriadi, di arena PON XXI, Jumat (20/9/2024).
Namun, Nico menunjukkan tekad yang luar biasa. Berkat disiplin tinggi dan latihan keras, ia sukses menurunkan berat badan hingga 25 kg. Nofriadi menjelaskan bahwa Nico hampir setiap hari menjalani latihan berat, khususnya untuk menurunkan berat badan, selain persiapan teknik di atas matras.
"Mungkin sulit dihitung berapa kali dalam sehari dia berlatih, terutama untuk menurunkan berat badan," lanjut Nofriadi.
Nico sendiri menyebut perjuangannya tidak hanya soal fisik, tetapi juga mental. Ia harus melawan kebiasaan makan berlebihan dan menyesuaikan pola makan secara ketat untuk mencapai target.
"Selama tiga bulan, saya harus mengurangi porsi makan dan menjalani berbagai program latihan. Itu perjuangan yang berat, tapi niat saya kuat untuk turun di PON ini," kata Nico sambil tersenyum.
Hasilnya tidak sia-sia. Setelah berhasil mencapai berat badan ideal, Nico tak hanya bisa berlaga di PON XXI, tapi juga sukses menyabet medali emas yang ia impikan.
"Alhamdulillah, kerja keras saya membuahkan hasil. Dukungan dari pelatih dan pengurus Perkemi sangat membantu. Akhirnya, saya bisa meraih emas di PON ini," pungkas Nico.
Dengan keberhasilan ini, Sumatera Barat kembali menambah koleksi medali emasnya di PON XXI berkat perjuangan keras Nico.
(MC Padang / Junee)