Jelang Pencoblosan,Kapolsek Sahu Ingatkan Warga Hindari Tiga Hal Ini

: Kapolsek Sahu Ipda Musfayrdyansyah diacara sosialisasi yang digelar Panwascam Kecamatan Sahu


Oleh MC KOTA TIDORE, Selasa, 30 Januari 2024 | 14:59 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 131


Halbar, InfoPublik - Panwaslu Kecamatan Sahu Timur, Kabupaten Halmahera Barat, menggelar sosialisasi pengawasan Pemilu partisipatif desa anti politik uang, politik sara, ujaran kebencian dan berita hoax, Senin (29/1/2024) malam tadi.

Kegiatan yang dipusatkan di kantor Desa Golago Kusuma Kecamatan Sahu Timur itu dihadiri Kapolsek Sahu, Ipda Musfayrdyansyah, Ketua Panwascam Sahu Timur Rinol Suwatalbessy, Kepala Desa Umar Tukan serta puluhan masyarakat Desa Golago Kusuma.

Di kesempatan itu, Ketua Panwascam Sahu Timur Rinol Suwatalbessy mengatakan, sosialisasi pengawasan pemilu partisipatif ini sangat penting dilakukan guna membantu kerja-kerja pengawas pemilu.

Kepala Desa Golago Kusuma Umar Tukan menuturkan, jelang hari pencoblosan Pemilu ini sangat penting melakukan kegiatan sosialisasi ini. "Sehingga menambah pengetahuan bagi kami terkait dengan pelanggaran pemilu," ujarnya.

Kapolsek Sahu Ipda Musfayrdyansyah menjelaskan, kegiatan itu dapat memberi pengetahuan kepada masyarakat dalam hal pelanggaran Pemilu.

"Mari kita jaga sehingga tidak terjadi yang namanya politik uang di wilayah kita. Sehingga pemilu dapat berjalan sesuai dengan yang kita harapkan," paparnya.

Dia mengingatkan, momentum Pemilu kali ini masyarakat dapat dipidana jika ditemukan melakukan ujaran kebencian, politik sara dan berita hoax.

"Terkait dengan situasi Kamtibmas jelang Pemilu, marilah kita bersama-sama menjaga keamanan yang ada di desa, sehingga terciptanya situasi yang aman dan kondusif," tambahnya. MC Tidore/k-01

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Eko Budiono
  • Kamis, 28 November 2024 | 21:34 WIB
Bawaslu RI Teliti 130 Laporan Dugaan Politik Uang pada Pilkada 2024
  • Oleh Untung Sutomo
  • Kamis, 28 November 2024 | 07:31 WIB
Pilkada 2024 di Flores Timur Sukses meski Terdampak Erupsi Lewotobi Laki-Laki
  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Rabu, 27 November 2024 | 16:43 WIB
Pj Bupati HSU Gunakan Hak Pilih Pemilu 2024 di TPS 01 Murung Sari, Amuntai Tengah
  • Oleh Eko Budiono
  • Rabu, 27 November 2024 | 13:54 WIB
Mendagri Tito Karnavian Berharap Pilkada 2024 Berlangsung Damai
  • Oleh Eko Budiono
  • Rabu, 27 November 2024 | 09:26 WIB
KPU Pastikan Kondusifnya Situasi di Sampang Pasca-Insiden Ketapang