- Oleh MC KOTA PADANG
- Kamis, 20 Maret 2025 | 12:17 WIB
:
Oleh MC KOTA PADANG, Rabu, 19 Maret 2025 | 02:10 WIB - Redaktur: Isma - 137
Padang, InfoPublik – Meski hujan mengguyur kawasan Masjid Raya Ganting usai pembukaan Gebyar Ramadan 1446 H, Senin (17/3/2025) malam, semangat pasukan oranye Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Padang tetap tak surut.
Menyaksikan kerja keras Pasukan Oranye di tengah gerimis yang masih turun, Wali Kota Padang, Fadly Amran menyampaikan apresiasi khusus.
"Saya benar-benar salut dan bangga dengan semangat pasukan oranye. Mereka adalah pejuang kebersihan kota yang sering kali luput dari perhatian. Hujan bukan penghalang bagi mereka untuk tetap menjalankan tugasnya," ujar Fadly Amran.
Fadly juga mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan, terutama di acara besar seperti Gebyar Ramadan. "Mari kita jaga kebersihan bersama. Jangan membuang sampah sembarangan, apalagi di masjid. Kebersihan itu bukan hanya tugas petugas DLH, tapi tanggung jawab kita semua," tambahnya.
Dengan penuh dedikasi, pasukan oranye langsung berjibaku membersihkan sisa-sisa sampah yang berserakan setelah ribuan masyarakat meninggalkan kawasan masjid tertua di Kota Padang itu.
Salah seorang anggota pasukan oranye yang bertugas malam itu adalah Abdul Rauf (25) yang dengan penuh semangat menjalankan tugasnya meski seragam orange yang dikenakkannya mulai basah. Dengan sapu di tangan, ia terus menyisir halaman masjid, memastikan tidak ada sampah yang tertinggal.
"Walaupun hujan turun, kami tetap lanjut bekerja. Tugas kami memastikan lingkungan masjid tetap bersih, apalagi setelah acara sebesar ini. Capek itu biasa, yang penting masjid bersih dan nyaman," ujar Abdul Rauf sambil terus menyapu.
Bersama rekan-rekannya, mereka mengangkut sampah plastik, sisa makanan, hingga kertas-kertas kecil yang tercecer. Tak hanya halaman masjid, jalanan sekitar pun tak luput dari sapuan mereka.
Bagi Abdul Rauf dan timnya, hujan bukan alasan untuk berhenti bekerja. Mereka memahami bahwa menjaga kebersihan, terutama di tempat ibadah, adalah bagian dari tanggung jawab bersama.
"Kalau lingkungan bersih, ibadah juga lebih nyaman. Kami berharap masyarakat ikut menjaga kebersihan, supaya Kota Padang tetap indah dan masjid tetap terawat," ujarnya.
Dengan semangat dan kerja keras pasukan oranye, Gebyar Ramadan di Masjid Raya Ganting tak hanya berlangsung meriah, tetapi juga tetap terjaga kebersihannya.
Semangat ini menjadi pengingat bahwa Ramadan bukan hanya tentang ibadah, tetapi juga bagaimana kita menjaga lingkungan sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT. (Hariz/Taufik/Stephen PS / Fauzil / Hariz / Habib / Rusdi PH)