- Oleh MC KOTA TIDORE
- Jumat, 14 Maret 2025 | 21:05 WIB
© 2023 - Portal Berita InfoPublik.
: IMBAUAN CUACA BURUK - Kepala BPBD Malut Fehby Alting. Ia mengeluarkan peringatan dini terkait potensi bencana di wilayah Maluku Utara, Kamis (6/2/2025).
Oleh MC KOTA TIDORE, Senin, 10 Februari 2025 | 05:43 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 153
Sofifi, InfoPublik – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Maluku Utara mengeluarkan peringatan dini terkait potensi banjir dan longsor di wilayah Maluku Utara. Imbauan ini disampaikan melalui surat resmi Nomor: 300.2/078/BPBD, yang ditandatangani langsung oleh Kepala BPBD Maluku Utara, Fehby Alting.
Dalam imbauannya, BPBD meminta BPBD tingkat kabupaten/kota untuk segera mengambil langkah-langkah preventif guna mengantisipasi potensi bencana.
"Masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan melakukan langkah-langkah antisipasi," ujar Fehby di Sofifi, Kota Tidore Kepulauan, Provinsi Maluku Utara pada Kamis (6/2/2025).
Menurut Fehby, curah hujan tinggi yang melanda beberapa wilayah di Maluku Utara berpotensi meningkatkan risiko banjir dan longsor. Oleh karena itu, koordinasi dengan BMKG dan pemantauan kondisi lapangan harus terus dilakukan untuk memperbarui informasi cuaca secara berkala.
BPBD Maluku Utara menginstruksikan beberapa langkah kesiapsiagaan yang harus dilakukan, antara lain:
Selain itu, BPBD meminta agar setiap warga mengenali potensi bencana di lingkungan masing-masing serta segera melapor kepada pihak berwenang jika menemukan tanda-tanda ancaman bencana.
"Kesiapsiagaan semua pihak sangat penting untuk mengurangi risiko dan dampak bencana," tambah Fehby.
Sebagai langkah antisipasi, BPBD juga mengimbau masyarakat untuk menyiapkan tas siaga, yaitu tas yang berisi perlengkapan darurat jika sewaktu-waktu harus mengungsi. Tas siaga ini sebaiknya berisi:
BPBD menegaskan bahwa dengan kesiapan yang baik, risiko dan dampak dari bencana dapat diminimalisir.
"Masyarakat diminta segera melapor ke pihak yang berwenang jika menemukan tanda-tanda potensi bencana di sekitar mereka," tegas Fehby.
Dengan peringatan dini ini, diharapkan warga Maluku Utara lebih waspada dan siap menghadapi cuaca ekstrem, sehingga dampak bencana dapat ditekan seminimal mungkin.
MC Tidore