- Oleh MC KAB BATANG
- Sabtu, 26 April 2025 | 09:25 WIB
© 2023 - Portal Berita InfoPublik.
: Sejumlah bantuan logistik mulai didistribusikan oleh BPBD kepada warga terdampak banjir, di Karangasem, Kabupaten Batang
Oleh MC KAB BATANG, Rabu, 22 Januari 2025 | 12:35 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 309
Batang, InfoPublik – Cuaca ekstrem yang terjadi pada Senin (20/1/2025) malam mengakibatkan banjir dan banjir bandang di hampir 50 persen wilayah Kabupaten Batang. Beberapa kecamatan terdampak di antaranya Batang, Wonotunggal, Bandar, Blado, Reban, Bawang, Tersono, dan Gringsing.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Batang, Mohammad Fajeri, menjelaskan bahwa pihaknya bersama relawan dan pemangku kebijakan telah menyalurkan bantuan kepada korban terdampak banjir di Karangasem. “Kami memberikan paket logistik, termasuk kebutuhan anak-anak, untuk pengungsi,” ujar Fajeri, Selasa (21/1/2025).
Beberapa pengungsi di Masjid Karangasem sudah kembali ke rumah, sementara pengungsi di Balai Desa Proyonanggan Tengah masih bertahan karena rumah mereka belum bisa dihuni. BPBD telah berkoordinasi dengan Dinas Sosial untuk mendirikan dapur umum di lokasi pengungsian.
“Saat ini dapur umum sudah beroperasi di Proyonanggan Tengah, dan kami segera mendirikan dapur umum tambahan di Cepagan Warungasem untuk membantu pengungsi lainnya,” kata Fajeri.
Fajeri menambahkan bahwa pihaknya khawatir banjir di Proyonanggan Tengah dapat kembali terjadi karena adanya tumpukan sampah dan tanah yang menyumbat aliran air. “Kami sedang berupaya melakukan penanganan secepat mungkin agar warga bisa kembali ke rumah dengan aman,” jelasnya.
BPBD terus memantau situasi di lapangan dan bekerja sama dengan berbagai pihak untuk memastikan keselamatan warga terdampak serta mempercepat pemulihan.
(MC Batang, Jateng/Heri/Jumadi)