- Oleh MC KOTA TIDORE
- Rabu, 18 Desember 2024 | 16:46 WIB
: Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Provinsi Maluku Utara, Taufik Abbas. (foto: Taufik)
Oleh MC KOTA TIDORE, Kamis, 19 Desember 2024 | 10:18 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 62
Ternate, InfoPublik – Cuaca ekstrem berupa hujan deras disertai angin kencang diprediksi terus melanda wilayah Maluku Utara hingga Januari 2025.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Maluku Utara mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama saat menyambut perayaan Natal dan Tahun Baru.
Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Maluku Utara, Taufik Abbas, mengimbau masyarakat agar selalu memperbarui informasi terkait potensi bencana melalui media resmi atau instansi terkait.
"Kita tidak bisa menghindari bencana. Karena itu, masyarakat harus bisa beradaptasi dan hidup harmonis dengan potensi bencana," tegas Taufik, Rabu (18/12/2024).
BPBD menyoroti pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi risiko seperti banjir, tanah longsor, dan gangguan akibat angin kencang.
Langkah mitigasi dini sangat dianjurkan, seperti memastikan rumah aman dari risiko angin kencang dan meningkatkan kewaspadaan di wilayah rawan bencana.
"Dengan kesadaran dan kesiapsiagaan, dampak bencana dapat diminimalisir. Kami juga meminta seluruh lapisan masyarakat untuk tetap berhati-hati dan menjaga keselamatan di tengah kondisi cuaca ekstrem ini," imbuhnya.
Cuaca ekstrem yang melanda wilayah ini diharapkan menjadi perhatian serius bagi masyarakat. Dengan langkah mitigasi dan kesiapsiagaan, risiko kerugian akibat bencana dapat ditekan, sehingga aktivitas masyarakat tetap berlangsung aman meski di tengah ancaman cuaca buruk. (MC Tidore)