Pemkab Pangkep Terus Berkomitmen untuk Mengurangi Jumlah Anak Tidak Sekolah

: Kegiatan bimbingan teknis verifikasi dan validasi (Verpal) Data Pokok Pendidikan (Dapodik) anak tidak sekolah yang dilangsungkan di Gedung Dewakkang, Kecamatan Bungoro, Senin (9/12/2024). (Foto: istimewa)


Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN, Selasa, 10 Desember 2024 | 16:38 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 90


Pangkep, InfoPublik - Pemkab Pangkep, melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, melaksanakan bimbingan teknis Verifikasi dan Validasi (Verrpal) Data Pokok Pendidikan (Dapodik) Anak Tidak Sekolah (ATS) di Gedung Dewakkang, Kecamatan Bungoro, Senin (9/12/2024).

Bimtek Verpal Dapadik ATS ini dibuka oleh Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau (MYL). Dalam kata sambutannya, MYL menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai salah satu upaya pemerintah daerah untuk menekan angka anak tidak sekolah di Kabupaten Pangkep.

"Kegiatan ini sangat penting dilakukan. Sebagai pemerintah daerah, kami terus berupaya menekan angka anak tidak sekolah melalui berbagai program yang sudah dirancang. Harapannya, program-program ini dapat dinikmati dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Pangkep," ujar Bupati.

Lebih lanjut, Bupati juga berharap para peserta yang hadir, khususnya operator data desa, dapat memberikan motivasi kepada para orang tua terkait pentingnya pendidikan bagi anak-anak mereka.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pangkep, Sabrul Jamil, menjelaskan bahwa kegiatan ini melibatkan semua unsur, terutama operator data desa. "Kami memanggil unsur operator data desa untuk membekali mereka bagaimana melakukan verifikasi dan validasi data anak tidak sekolah (ATS)," tuturnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah strategis untuk memperbaiki kualitas data pendidikan di Kabupaten Pangkep serta meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pendidikan formal bagi anak-anak mereka. (Mcpangkep)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN
  • Selasa, 10 Desember 2024 | 14:52 WIB
Diskominfo SP Kabupaten Pangkep Gelar Bimtek Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik
  • Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN
  • Senin, 9 Desember 2024 | 23:50 WIB
100 Guru Penggerak Panen Hasil Belajar
  • Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN
  • Minggu, 8 Desember 2024 | 22:15 WIB
Kejari Pangkep Kumpulkan Lurah Guna Pencegahan Tindak Pidana Korupsi
  • Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN
  • Minggu, 8 Desember 2024 | 21:25 WIB
Pangkep Kembali Raih Penghargaan dari IGA 2024 pada Kategori Kabupaten Sangat Inovatif
  • Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN
  • Kamis, 5 Desember 2024 | 10:44 WIB
DPMD Kabupaten Pangkep Dorong Pemdes Tertib Administrasi dan Dokumentasi
  • Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN
  • Selasa, 3 Desember 2024 | 15:32 WIB
Pemkab Pangkep Gelar Peningkatan SDM DWP Melalui Lokakarya Etika Makan
  • Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN
  • Selasa, 3 Desember 2024 | 15:23 WIB
Diskominfo SP Sosialisasikan Aplikasi SP4N-LAPOR! kepada Para Pelajar
  • Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN
  • Selasa, 3 Desember 2024 | 15:12 WIB
Pemkab Pangkep Resmikan UPTD PPA dan Ruang Bermain Ramah Anak