Tunjuk Gorontalo Sebagai Tuan Rumah Pra Popnas, Pj Gubernur Apresiasi Kemenpora

: Para atlet dan kontingen peserta Pra Popnas Wilayah V di Provinsi Gorontalo, Senin (2/12/2024). (Foto: Nova Diskominfotik)


Oleh MC PROV GORONTALO, Selasa, 3 Desember 2024 | 10:10 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 131


Kota Gorontalo, InfoPublik – Penjabat (Pj) Gubernur Rudy Salahuddin mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) atas kepercayaan terhadap Provinsi Gorontalo sebagai tuan rumah perhelatan Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) khusus Wilayah V. Ungkapan ini disampaikan Rudy usai membuka Pra Popnas yang dihadiri tujuh Provinsi se-Indonesia, Senin (2/12/2024).

“Sekali lagi saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada pemerintah pusat, kepada Kemenpora. Ini merupakan suatu penghargaan bagi Provinsi Gorontalo, karena telah dipilih sebagai tuan rumah. Semoga event olahraga di kalangan pelajar ini akan menambah motivasi, tekad, dan semangat untuk terus memajukan olahraga di Indonesia tanpa terkecuali, termasuk di Provinsi Gorontalo,” kata Rudy.

Rudy menilai, pencapaian sebuah prestasi olahraga ditentukan oleh banyak hal, di antaranya proses pembinaan yang panjang, serta berjenjang, dan berkesinambungan melalui wadah pembinaan yang terorganisir dengan baik. Meningkatkan prestasi olahraga juga dipandang penting karena di berbagai negara di belahan dunia, semua juga berlomba-lomba untuk meningkatkan prestasi di berbagai cabang olahraga.

“Prestasi itu selalu dimulai dari kompetisi yang berjenjang dan kerja keras serta disiplin dari atlet itu sendiri. Oleh karena itu, olahraga cabang apapun sudah semestinya kita tingkatkan pembinaannya. Mulai dari pencarian bakat, menyediakan sarana dan fasilitas, hingga penyelenggaraan kejuaraan-kejuaraan, termasuk kejuaraan Pra Popnas yang kita selenggarakan ini,” tutur Rudy.

Tak lupa, Deputi IV Kemenko RI ini juga mengajak seluruh kontingen, maupun tamu dan juri yang datang ke Pra Popnas dapat menikmati keindahan Gorontalo, mulai dari menikmati wisata, kuliner, budaya, dan tak lupa untuk membeli oleh-oleh khas Gorontalo.

Sementara itu, Staf Ahli Bidang Hubungan Pusat dan Daerah Kementerian Pemuda dan Olahraga, Dwijayanto Sarosa Putera, yang hadir mewakili Menpora juga menyampaikan terima kasih kembali kepada Pemerintah Provinsi Gorontalo yang telah menyambut hangat kehadiran para peserta Pra Popnas. Ia berharap selama penyelenggaraan pertandingan ini akan berlangsung aman dan sukses, dan bisa menghasilkan atlet- atlet di tingkat pelajar dengan bakat yang luar biasa.

Tujuh Provinsi yang menjadi peserta dalam Pra Popnas wilayah V sendiri adalah Provinsi Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat, dan Gorontalo sebagai tuan rumah. Ketujuh provinsi ini akan bertanding di delapan cabang olahraga. (mcgorontaloprov/echin/isam)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Sabtu, 14 Desember 2024 | 12:56 WIB
Dinas PUPR-PKP Provinsi Gorontalo Serahkan Bantuan Bagi Korban Bencana Alam
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 6 Desember 2024 | 22:45 WIB
Menteri PKP Dorong APERSI Dukung Program 3 Juta Rumah melalui Kolaborasi Aktif
  • Oleh Wandi
  • Senin, 18 November 2024 | 08:44 WIB
Wamenpora Apresiasi Atlet Muda Pencak Silat di Pra-Popnas 2024
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Rabu, 13 November 2024 | 06:28 WIB
Ring Tinju Persiapan Pra Popnas Wilayah V Tahun 2024 Sudah Tiba di Gorontalo
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Rabu, 13 November 2024 | 05:50 WIB
Inilah Makna Maskot dan Logo Pra-Popnas
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Jumat, 15 November 2024 | 03:44 WIB
Dua Atlet Pencak Silat Balangan Siap Berlaga di Ajang Pra-popnas Solo 2024