Kawal Suara Rakyat! KPU Dumai dan Media Perangi Hoaks Pilkada

:


Oleh MC KOTA DUMAI, Minggu, 24 November 2024 | 09:12 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 64


Dumai, InfoPublik – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Dumai, TR Fahsul Falah, memberikan apresiasi kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Dumai atas upaya memperkuat sinergi dengan media massa guna menciptakan suasana kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

Hal ini disampaikan TR Fahsul Falah dalam acara Coffee Morning bersama jurnalis di Kedai Kopi Pangsit Ali, Jalan Pepaya, Kota Dumai, Provinsi Riau, Sabtu (23/11/2024).

Dalam kesempatan tersebut, TR Fahsul menekankan pentingnya peran media dalam menjaga akurasi informasi sekaligus mencegah penyebaran hoaks, terutama di masa tenang menuju tahapan pemilihan pada 27 November 2024.

“Media memiliki peran strategis dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat. Kita harus bersama-sama memastikan bahwa informasi yang beredar akurat, berimbang, dan dapat dipertanggungjawabkan,” ujarnya.

Ketua KPU Dumai, Zulfan, menyebut bahwa kegiatan ini merupakan salah satu cara merajut kebersamaan sekaligus mensosialisasikan tahapan Pilkada 2024 kepada masyarakat melalui media.

“Kami berharap media dapat membantu menjaga kondusivitas selama masa tenang. Pemberitaan yang baik dan informatif akan meningkatkan partisipasi masyarakat serta menjamin Pilkada berjalan aman, damai, dan berintegritas,” jelas Zulfan.

Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Diskominfotiksan) Kota Dumai, Muhammad Saddam, menyampaikan terima kasih kepada KPU atas inisiasi pertemuan tersebut.

“Kominfo Dumai siap bersinergi dengan KPU dan media massa untuk memastikan informasi yang disampaikan kepada masyarakat akurat dan terpercaya. Hal ini sangat penting untuk mencegah hoaks serta menjaga kepercayaan publik selama masa tenang hingga tahap pemilihan,” tutur Saddam.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Minggu, 24 November 2024 | 09:17 WIB
Sosialisasi Pemilih Muda, Bangun Kesadaran Politik Bersih dan Kritis
  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Sabtu, 23 November 2024 | 12:30 WIB
Dua Bulan di Dumai, Banyak Pelajaran Berharga
  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Sabtu, 23 November 2024 | 12:23 WIB
Pjs Wali Kota Dumai Akhiri Masa Tugas, Beri Pesan untuk Pilkada Damai
  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Sabtu, 23 November 2024 | 12:06 WIB
Wakapolda Riau: Pilkada Dumai Aman, Kesiapan Logistik Terjaga
  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Selasa, 19 November 2024 | 21:36 WIB
Layanan Air Capai 575 Liter per Detik, Pemkot Dumai Raih Penghargaan Nasional
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Senin, 18 November 2024 | 07:11 WIB
Batas Akhir LPPDK: Paslon Diminta Patuhi Aturan Dana Kampanye Pilkada