Sekda Balangan Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024 di Paringin

: Sekda Balangan serahkan tali asih dan souvenir bagi Veteran di Kabupaten Balangan.


Oleh MC KAB BALANGAN, Senin, 11 November 2024 | 09:57 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 700


Paringin, InfoPublik – Upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional di Kabupaten Balangan berlangsung dengan khidmat, dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Balangan, Sutikno.

Acara ini juga dihadiri oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Balangan. Upacara berlangsung di halaman Kantor Bupati Balangan, Paringin Selatan, pada Senin (11/11/2024).

Upacara dimulai dengan pembacaan teks Pancasila, Pembukaan UUD 1945, dan penyampaian pesan-pesan dari para pahlawan nasional. Dalam amanat Menteri Sosial Republik Indonesia yang dibacakan oleh Sekda Sutikno, seluruh peserta diingatkan untuk bersyukur atas kemerdekaan yang telah diperoleh berkat perjuangan para pahlawan.

“Kita patut bersyukur, karena di Bumi Nusantara ini banyak dilahirkan sosok-sosok pahlawan yang dengan segala pengorbanannya berhasil membentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” ujarnya dalam sambutannya.

Tema ini “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu”, Sutikno menjelaskan bahwa tema tersebut mengandung pesan yang mendalam untuk mendorong setiap individu agar mencerminkan semangat kepahlawanan dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini penting, terutama dalam upaya membangun kemakmuran dan kesejahteraan sosial yang inklusif bagi seluruh lapisan masyarakat.

“Semangat kepahlawanan harus menjalar pada semangat membangun, menciptakan kemakmuran masyarakat, dan mewujudkan kesejahteraan sosial yang inklusif,” tambahnya.

Ia juga mengajak seluruh peserta upacara untuk meneladani nilai-nilai kepahlawanan dan mengimplementasikan semangat tersebut dalam kehidupan sehari-hari. Menurutnya, hal ini dapat dimulai dari diri sendiri dan dimulai dengan tindakan-tindakan kecil yang bermanfaat untuk masyarakat.

“Mari, kita implementasikan sifat-sifat kepahlawanan dan kesetiakawanan sosial mulai dari diri kita sendiri, dengan melakukan hal-hal kecil yang dapat memberikan kemaslahatan bagi masyarakat,” pungkas Sutikno.

Upacara peringatan Hari Pahlawan ditutup dengan penyerahan tali asih dan souvenir kepada veteran serta janda veteran. Bantuan berupa paket sembako ini diberikan atas dukungan dari Aksi Sahabat Sosial Indonesia sebagai bentuk apresiasi terhadap perjuangan mereka dalam merebut kemerdekaan Indonesia.(MC Balangan/nnd/eyv)


 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Sabtu, 21 Desember 2024 | 21:36 WIB
Forkopimda Provinsi Gorontalo Bahas Stabilitas Jelang Nataru
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Jumat, 20 Desember 2024 | 08:58 WIB
Pemkab Agam Siap Sambut Natal dan Tahun Baru dengan Layanan Terbaik
  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Kamis, 19 Desember 2024 | 09:57 WIB
Pemkab Nagan Raya Salurkan Bantuan Kursi Roda untuk Disabilitas dan Lansia
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Senin, 16 Desember 2024 | 13:38 WIB
Kejari Ternate Musnahkan Barang Bukti Narkoba dan BBM Inkrah, Ini Rinciannya