KIP Aceh Tamiang Gelar Nobar Film 'Tepatilah Janji' untuk Peringati Hari Santri Nasional

: Kamardi Arif, dari KIP Aceh Tamiang saat menyampaikan materi kepada santri Pesantren Al-Hidayah Kampung Sidodadi, Kecamatan Kejuruan Muda. (mc aceh)


Oleh MC PROV ACEH, Rabu, 23 Oktober 2024 | 22:12 WIB - Redaktur: Untung S - 188


Banda Aceh, InfoPublik – Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional yang jatuh pada 22 Oktober, Komisi Pemilihan Independen (KIP) Aceh Tamiang menggelar kegiatan nonton bareng (nobar) film “Tepatilah Janji” bersama santri Pesantren Al-Hidayah, Kampung Sidodadi, Kecamatan Kejuruan Muda.

Nobar itu merupakan program KIP Aceh Tamiang yang mengusung tema goes to campus, school, dan pesantren, sebagai upaya untuk menyukseskan Pilkada 2024.

Kamardi Arif, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KIP Aceh Tamiang, menjelaskan bahwa semua peserta harus terdaftar sebagai pemilih. Ia juga menekankan pentingnya pemilih milenial atau Gen Z untuk menghindari praktik politik uang, SARA, dan hoaks.

"Kegiatan ini untuk memperingati Hari Santri Nasional, di mana sebagai pemilih pemula kita adalah regenerasi bangsa. Terlebih dalam segi agama Islam, kita diharuskan untuk menggunakan hak pilih dan tidak golput," ujar Arif dalam keterangan persnya, Rabu (23/10/2024).

Kegiatan ini dihadiri oleh 106 peserta dari santri dan santriwati tingkat SMA sederajat di Pesantren Al-Hidayah. "Pemilih tidak boleh berada di bawah tekanan saat melakukan pencoblosan. Jadilah pemilih cerdas yang nantinya melahirkan pemimpin berkualitas," tambahnya.

Ia juga mengajak semua pemilih, penyelenggara, dan pemerintah untuk menciptakan pemilihan yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB TOBA
  • Jumat, 22 November 2024 | 20:19 WIB
KPU Toba Targetkan 80 Persen Partisipasi Pemilih Pilkada
  • Oleh Eko Budiono
  • Jumat, 22 November 2024 | 14:15 WIB
KPU Fokus Jaga Kesiapan Jaringan Internet saat Pilkada Serentak 2024
  • Oleh MC KAB BULELENG
  • Jumat, 22 November 2024 | 22:28 WIB
KPU Buleleng Matangkan Persiapan Logistik Pilkada Serentak 2024
  • Oleh MC PROV JAWA BARAT
  • Jumat, 22 November 2024 | 13:36 WIB
Bey Machmudin Yakin Jabar Bisa Jadi Teladan Pilkada Bermartabat
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Rabu, 20 November 2024 | 21:48 WIB
Sinergi Lintas Lembaga untuk Pilkada Berintegritas di Lumajang