FASI Tingkat Provinsi Kabupaten Seruyan Raih Beberapa Kategori Juara

: FASI Tingkat Provinsi Kabupaten Seruyan Raih Beberapa Kategori Juara - Foto :Mc. Kab Seruyan


Oleh MC KAB SERUYAN, Minggu, 13 Oktober 2024 | 16:18 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 395


Kuala Pembuang, InfoPublik - Kafilah Kabupaten Seruyan berhasil meraih Juara 3 peragaan solat, juara harapan 1 juz’amma TPQ dan juara harapan 1 menggambar TPA, di Festival Anak Soleh Indonesia (FASI) ke - XII Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah 2024 yang diselenggarakan di Palangka Raya, Minggu (13/10/2024)

Penyerahan trofi dan uang pembinaan dilakukan oleh Ketua Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Provinsi Kalimantan Tengah Rusa’nsyah.

Ketua DPD BKPRMI Kabupaten Seruyan Ahmad Mujiyono menyatakan rasa bangganya atas prestasi yang telah diraih oleh Kafilah Kabupaten Seruyan. “Ini adalah hasil dari kerja keras dan dedikasi semua pihak, terutama para peserta yang telah menunjukkan semangat dan tekad yang tinggi,” katanya.

“Jadikanlah prestasi ini sebagai motivasi untuk terus belajar dan berkarya. Bagi yang belum mendapatkan penghargaan, jangan berkecil hati. Keikutsertaan kalian dalam festival ini sudah merupakan prestasi tersendiri. Teruslah berusaha dan jangan pernah berhenti untuk belajar dan berbuat yang terbaik.”imbuhnya.

Ia menambahkan penutupan festival ini bukanlah akhir dari perjalanan, melainkan awal dari langkah baru yang lebih besar. “Mari kita jadikan momentum ini sebagai motivasi untuk terus berkarya dan berprestasi,” ujar Muji Ia berharap agar anak-anak yang telah berpartisipasi dalam festival ini terus mengembangkan bakat dan potensi mereka serta menjadi teladan bagi teman-teman sebaya. (mc Kab Seruyan/eyv).

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SERUYAN
  • Selasa, 19 November 2024 | 18:18 WIB
Satpol PP Seruyan Siap Amankan Jalannya Pilkada Serentak 2024
  • Oleh MC KAB SERUYAN
  • Selasa, 19 November 2024 | 18:23 WIB
Diskominfo : 46 Desa Masih Blakspot dan Sinyal Lemah di Seruyan Kalimantan Tengah
  • Oleh MC KAB SERUYAN
  • Selasa, 19 November 2024 | 11:02 WIB
Tingkatkan Kopetensi ASN Pemkab Laksanakan Bimtek PBJP