Libatkan Pihak Ketiga, KPU Segera Cetak Surat Suara Pilbup Jayapura

: Ketua KPU Kabupaten Jayapura, Efra J. Tunya di Sentani, Rabu 09/10/2024.


Oleh MC KAB JAYAPURA, Jumat, 11 Oktober 2024 | 13:16 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 79


Kabupaten Jayapura, InfoPublik - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jayapura segera melakukan pencetakan surat suara untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Jayapura 2024. Pencetakan surat suara ini akan dilakukan PT Gramedia, perusahaan penyedia di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, mulai 16 Oktober 2024.

Ketua KPU Kabupaten Jayapura Efra J. Tunya menyampaikan, surat suara tersebut akan memuat lima pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Jayapura. Yaitu pasangan nomor 01 Ted Yones Mokay – H. Supardi, pasangan nomor 02 Yunus Wonda - Haris R. Yocku, pasangan nomor 03 Jan Jaap Ormuseray - Asrin Rante Tasak, pasangan nomor 04 Yohannis Manangsang Wally - Daniel Mebri, dan pasangan nomor 05 Alpius Toam - Giri Wijayantoro.

Ia  menjelaskan bahwa proses pencetakan surat suara ini diharapkan selesai tepat waktu dan diestimasikan tiba di Kabupaten Jayapura pada 28 Oktober 2024. Begitu juga seluruh logistik Pilbup Jayapura diharapkan dapat tiba di Jayapura akhir Oktober.

“Dengan demikian, kami bisa segera melakukan penyortiran, pelipatan, dan pengepakan," ujar Efra usai acara ‘Ngopi Bareng Kapolres Jayapura dalam rangka Pilkada Damai 2024’ yang diadakan di Sentani pada Rabu 9 Oktober 2024.

KPU Kabupaten Jayapura menargetkan agar seluruh logistik, termasuk surat suara, sudah siap di dalam kotak suara H-3 sebelum distribusi. Efra juga menekankan pentingnya kelancaran proses ini untuk memastikan bahwa pilkada berjalan dengan aman dan tertib.

Sejauh ini, logistik yang telah tersedia di gudang KPU Kabupaten Jayapura baru berupa bilik suara. Sementara itu, surat suara masih dalam proses pencetakan dan akan segera dikirim setelah selesai. "Dalam proses ini, kami bekerja sama dengan pihak ketiga yang berpengalaman untuk memastikan pencetakan dan distribusi berjalan sesuai jadwal," pungkas Efra. (MC Kab. Jayapura)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB JAYAPURA
  • Jumat, 11 Oktober 2024 | 15:54 WIB
Cegah Deflasi, Pemkab Jayapura Imbau Warga Punya Penghasilan Tambahan
  • Oleh MC KAB DEMAK
  • Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:11 WIB
Kebutuhan Kotak Suara dan Segel di KPU Demak Telah Terpenuhi Seluruhnya