- Oleh MC KAB SERUYAN
- Jumat, 22 November 2024 | 22:02 WIB
: Pj Bupati lepas khalifah FASI Kabupaten Seruyan - Foto : Mc Kab. Seruyan
Oleh MC KAB SERUYAN, Rabu, 9 Oktober 2024 | 02:53 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 187
Kuala Pembuang, InfoPublik - Di pendopo rumah jabatan, Pj Bupati Seruyan Djainuddin Noor, melepas rombongan Khafilah FASI Kabupaten Seruyan.Hal ini dilakukan dalam rangka FASI XII Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah di Kota Palangka Raya, Selasa (8/10/2024).
Cabang lomba yang diikuti adalah Mewarnai gambar putri TKA, Peragaan sholat putra TKA, Adzan dan Iqomat TKA, Mengambar putra dan putri TPA, Tartil putra dan putri TPA, Ceramah agama Islam bahasa Indonesia putra dan putri TPA, Ceramah agama Islam bahasa Indonesia putra TPQ, Cerdas cermat Al-Quran TPA, Tahfisz jus ama putri TPQ, Kaligrafi putra putri TPQ dan Tilawah putra TPQ, Tilawah putri TQA.
Dalam sambutanya Pj Bupati menuturkan penyelenggaraan kegiatan "Festival Anak Shaleh Indonesia" ke-XII ini, merupakan salah satu rumus dalam upaya kita menyosialisasikan nilai-nilai kesalehan, kebudayaan kepada anak- anak, sekaligus membangkitkan semangat, kegembiraan dan keceriaan anak, disamping sebagai ruang pengembangan kreativitas, bakat serta minat yang dimiliki anak atau para santri baik TKA, TPA dan TQA.
“ini adalah sebuah komitmen yang harus kita bangun dalam mencerdaskan anak secara spiritual, intelektual dan emosional, sehingga pada saatnya akan tumbuh pribadi mandiri yang cerdas dan berakhlaqul karimah,”ujarnya.
PJ Bupati juga menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Festival Anak Sholeh Indonesia ke XII Kab. Seruyan yang telah lalu, sehingga para santriawan dan santriwati terbaik pada kegiatan FASI kabupaten Seruyan, kini siap mengikuti kompetisi ditingkat provinsi Kalimantan Tengah di Palangka Raya.
Dirinya berharap mampu menumbuh kembangkan bakat, minat dan kecerdasan spiritual serta menjadikan nilai-nilai Al-Quran, kebudayaan, sebagai cara pandang hidup anak-anak dan masyarakat kita, khususnya di bumi “Gawi Hatantiring” yang kita cintai ini, dan pula dapat memperoleh hasil yang terbaik serta dapat mengharumkan nama kabupaten Seruyan. InsyaAllah.
Selain itu, festival anak shaleh ini juga merupakan media evaluasi kualitas para santri yang kita miliki, yang selanjutnya menjadi umpan balik perbaikan kurikulum termasuk proses pembelajaran di masing-masing lembaga.
Dalam kesempatan ini pula, Pj Bupati berpesan agar seluruh kafilah tetap menjaga kekompakan, ketertiban dan keamanan selama mengikuti kegiatan, para santri peserta festival untuk tetap berlatih dengan sungguh-sungguh dan menjaga kesehatannya, agar mampu mengikuti lomba dengan baik, dan berharap kita bisa mendapatkan hasil yang optimal serta ikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan baik dan tanggungjawab. (mc Kab Seruyan/RJ/Eyv).