Ohoi Evu Wakili Malra, Lomba Desa Pelaksana Terbaik 10 Program PKK Tingkat Provinsi

: Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Maluku Nita Sadali Ie. Foto : Adolof Labetubun/Mc.Malra


Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA, Kamis, 26 September 2024 | 03:28 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 138


Langgur,InfoPublik - Ohoi (desa) Evu Kecamatan Hoat Sorbay mewakili Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) dalam Lomba Desa Pelaksana Terbaik 10 Program PKK tingkat Provinsi Maluku.

Penilaian terhadap Ohoi Evu oleh Tim Penilai dari Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi Maluku dilaksanakan,Rabu (25/9/2024).

Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Provinsi Maluku Nita Sadali Ie,Pj.Bupati Malra Jasmono,Pj.Ketua TP PKK Malra Siti Halima Jasmono menghadiri acara pembukaan yang digelar di balai pertemuan Ohoi Evu.

“Lomba desa pelaksana terbaik 10 Program pokok PKK merupakan momentum yang sangat penting kepada semua pihak untuk mendorong pembangunan desa yang berkelanjutan dan mewujudkan masyarakat desa yang sejahetra,”kata Nita Sadali Ie pada sambutan pembukaan.

Melalui lomba ini,kita dapat melihat dan menilai secara langsung kemajuan pembangunan desa sesuai penilain yang mengacu pada indikator penilaian lomba antara lain tertib administrasi PKK dan program atau kegiatan Pokja I,II,III dan IV sesuai hasil rakernas IX tahun 2024,

Berbagai inovasi yang dilaksanakan Tim PKK Provinsi Maluku dan Maluku Tenggara untuk mengatasi dan  menurunkan angka stunting serta beberapa program melalui mitra Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

“Pokja I melaksanakan sosialisasi keluarga Indonesia tanpa narkoba dan pemberian bantuan makanan kepada anak terlantar di panti”imbuhnya.

Pokja II melalui kegiatan pilot project bimbingan teknis kemasan produk koperasi usaha mikro kecil menengah kepada perempuan pelaku usaha.

Pokja IV melalui pilot project keluarga sehat tanggap dan Tangguh bencana serta sosialisasi penurunan stunting melalui Gerakan Masyarakat (Germas).

Menurutnya,kegiatan-kegiatan tersebut dilaksanakan sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Dia mengingatkan Penilaian lomba bukanlah sebatas mencari kemenangan, namun sebagai bahan evaluasi yang tentunya bermanfaat bagi kinerja TP PKK Malra selaku mitra pemerintah.

lomba desa pelaksana terbaik 10 program pokok PKK merupakan kegiatan yang memiliki nilai positif untuk  mengetahui program yang terealisasi dan yang belum.

Melalui lomba tersebut akan membangkitkan semangat para kader PKK yang ada di kecamatan dan ohoi-ohoi.

“semoga melalui lomba ini,kita dapat menemukan ohoi-ohoi yang terbaik melaksanakan 10 program pokok PKK”pungkasnya.(MC.Maluku Tenggara/Adolof Labetubun/Eyv).

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA
  • Jumat, 27 September 2024 | 02:08 WIB
Deklarasi Kampanye Aman dan Berintegritas di Maluku Tenggara
  • Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA
  • Kamis, 26 September 2024 | 09:17 WIB
Pemerintah Ohoi Evu Sambut Ketua PKK dan Tim Penilai Lapang Lomba Desa
  • Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA
  • Kamis, 26 September 2024 | 07:19 WIB
Sinode GPM Minta Pemkab Maluku Tenggara Perhatikan Pengembangan Pendidikan di Pulau Kei Besar
  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Kamis, 26 September 2024 | 07:14 WIB
Persiapan Monev, Pjs TP PKK Dumai Dorong Kerja Sama Kader
  • Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA
  • Rabu, 25 September 2024 | 02:01 WIB
Ratusan Anak dan Remaja di Klasis Kei Besar Ikuti Kegiatan Badar Lintas Agama
  • Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA
  • Selasa, 24 September 2024 | 19:48 WIB
Penjabat Bupati Maluku Tenggara Apresiasi Badar Lintas Agama di Pulau Kei Besar
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 22 September 2024 | 07:32 WIB
PKK Kota Padang: 50 Tahun Membangun Kesejahteraan Masyarakat