Pendaftaran CPNS Riau 2024: Tenaga Kesehatan Kurang Peminat, Bagaimana Nasib Kuota?

:


Oleh MC PROV RIAU, Senin, 2 September 2024 | 13:47 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 967


Pekanbaru, InfoPublik - Sebanyak 415 pelamar telah mendaftar dalam seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau untuk tahun anggaran 2024.

Berdasarkan data yang dihimpun dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau, dari jumlah tersebut, terdapat 405 pelamar membidik formasi tenaga teknis, sementara 10 pelamar mengincar formasi tenaga kesehatan.

Kuota CPNS di lingkungan Pemprov Riau tahun ini tersedia untuk 80 formasi, dengan rincian 22 formasi untuk tenaga kesehatan dan 58 formasi untuk tenaga teknis.

"Sampai saat ini, jumlah pendaftar CPNS Pemprov Riau telah mencapai 415 orang, dengan rincian 10 orang melamar untuk formasi tenaga kesehatan dan 405 orang untuk formasi tenaga teknis," kata Kabid Pengadaan, Pemberhentian, dan Informasi Kepegawaian BKD Provinsi Riau, Endi Novely, melalui keterangan pers pada Senin (2/9/2024).

Dia juga menambahkan bahwa pendaftaran seleksi CPNS Pemprov Riau masih akan berlangsung beberapa hari lagi, dengan masa pendaftaran yang dibuka mulai 22 Agustus hingga 6 September 2024.

"Kami mengimbau masyarakat yang berminat untuk mendaftar CPNS Pemprov Riau agar segera mendaftar dan memperhatikan syarat serta ketentuan yang berlaku, karena pendaftaran akan ditutup dalam empat hari lagi," lanjutnya.

Ketika ditanya mengenai kemungkinan perpanjangan pendaftaran jika kuota formasi tenaga kesehatan tidak terpenuhi, Endi menyatakan bahwa pendaftaran akan tetap sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

"Kami akan berkoordinasi dengan Badan Kepegawaian Negara (BKN) jika kuota formasi tenaga kesehatan tidak mencukupi. Saat ini, kita masih menunggu hingga pendaftaran ditutup," tandasnya.

(Mediacenter Riau/amn)

 

 

Berita Terkait Lainnya