Kompak! DWP Kabupaten Buleleng Ikuti Lomba Senam Bersama

: Ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Buleleng,, saat mengikuti lomba senam bersama dan rapat rutin serangkaian HUT ke-79 RI di Gedung Wanita Laksmi Graha Singaraja, Jumat (30/8/2024). (Foto: istimewa)


Oleh MC KAB BULELENG, Sabtu, 31 Agustus 2024 | 08:50 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 176


Buleleng, InfoPublik - Raut wajah gembira dan kompak terlihat pada ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Buleleng saat mengikuti lomba senam bersama dan rapat rutin serangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia di Gedung Wanita Laksmi Graha Singaraja, Jumat (30/8/2024).

Ketua DWP Kabupaten Buleleng, Dewi Suyasa, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memeriahkan HUT ke-79 Republik Indonesia yang diinisiasi oleh pengurus inti DWP Kabupaten Buleleng.

"Sebanyak enam kelompok mengikutinya. Setiap unsur mengeluarkan satu orang perwakilannya dan semuanya riang gembira untuk mengikuti lomba senam Maumere," ujarnya.

Terakhir, Dewi Suyasa berharap ke depan nanti DWP Kabupaten Buleleng tetap eksis dan bisa menjaga kekompakan internal anggotanya. (MC Kab.Buleleng/Wir)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Selasa, 29 Oktober 2024 | 14:35 WIB
Tanamkan Nilai Pancasila Sejak Dini untuk Generasi yang Berkarakter
  • Oleh MC KAB BULELENG
  • Senin, 28 Oktober 2024 | 12:51 WIB
Kabupaten Buleleng Kini Memiliki 503 Guru Penggerak
  • Oleh MC KAB BULELENG
  • Kamis, 24 Oktober 2024 | 10:28 WIB
Bali Aga Kental Akan Tradisi Tapi Menerima Perkembangan Globalisasi
  • Oleh MC KAB BULELENG
  • Jumat, 11 Oktober 2024 | 10:49 WIB
IMI Bali Tinjau Lahan Aset Pemprov Bali yang Bakal Jadi Sirkuit di Buleleng
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Kamis, 10 Oktober 2024 | 14:40 WIB
Kolaborasi DWP Kemenkumham dan TP-PKK Kalbar, Bakti Sosial Perkuat Pembinaan Warga Binaan