Kreativesia 2024, Komitmen Pemprov Kalsel Kembangkan Potensi dan Bakat Anak Muda

: Kreativesia 2024, Komitmen Pemprov Kalsel Kembangkan Potensi dan Bakat Anak Muda - Foto: Mc.Kalsel


Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Kamis, 29 Agustus 2024 | 09:14 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 148


Banjarmasin, InfoPublik - Kreativesia wujud nyata komitmen pemerintah mendukung perkembangan potensi dan bakat serta mendorong dan memberi ruang bagi kreativitas dan inovasi anak muda, juga momentum saling belajar dan mempererat tali persaudaraan antara pemuda dari berbagai daerah di seluruh indonesia.

Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor melalui Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Agus Dyan Nur mengatakan, kreativitas adalah kunci keberhasilan dari segala bidang baik itu ekonomi, seni, teknologi, maupun budaya.

”Kreativitas selalu menjadi elemen penting yang dapat mendorong kemajuan. Terlebih di era globalisasi dan digitalisasi seperti saat ini,” katanya Gubernur yang akrab disapa Paman Birin dalam sambutan tertulisnya saat Gala Dinner Kreativesia Nasional tahun 2024 di Gedung Mahligai Pancasila, Rabu (28/8/2024).

Ia menuturkan sebagai provinsi yang kaya akan budaya, tradisi dan keindahan alamya, Kalimantan Selatan sebagai tuan rumah pada kegiatan kreativesia ini berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi kesuksesan acara ini.

”Kami berharap, selama berada di sini, para peserta dapat menikmati kehangatan dan keramahan masyarakat kami, serta merasakan kekayaan alam dan budaya yang kami miliki. Serta setelah nantinya acara ini selesai, kita semua akan pulang dengan semangat baru, ide-ide segar, dan tekad yang lebih menyala untuk terus berkarya dan memberikan yang terbaik bagi pembangunan bangsa dan negara,”ujarnya.

Sementara itu, Asisten Deputi Potensi Kemandirian Pemuda (PKP) Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI, Tri Winarno mengapresiasi setinggi-tingginya kepada Ketua TP PKK Kalsel Raudatul Jannah atau Acil Odah yang telah membuat lirik jingle Kreativesia 2024, serta menyampaikan, bahwa pihaknya selalu mendorong kepemudaan lewat bakat dan karya-karya seni, serta pengembangan kebudayaan daerah.

”Kita apresiasi setinggi-tingginya kepada Acil Odah yang telah menuliskan lirik jingle Kreativesia 2024 ini. Mari kita beri tepuk tangan untuk semua,”kata Winarto.

Dirinya berharap lewat ajang Kreativesia 2024 ini dapat diikuti sejumlah peserta dengan supportivitas yang baik. Dalam event ini, menurutnya dapat saling berbagi, bergotong royong dan menjalin kebersamaan antar sesama pegiat kreatif.

Untuk meningkatkan pengetahuan, Winarto menyarankan agar saling berkolaborasi untuk pengembangan kreatifitas bersama dan menjadikan kalangan anak muda semakin unggul dalam berkarya.”Kreativesia ini adalah upaya pemerintah pusat maupun daerah untuk memberikan apresiasi dan semangat, serta akses bagi anak muda yang berdedikasi,”tambahnya.(MC Kalsel/tgh/ARH/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Kamis, 29 Agustus 2024 | 10:30 WIB
Kreativesia 2024, Pemprov Kalsel Selenggarakan Pergelaran 1.000 Sinoman Hadrah