Kinerja Gemilang Pj Bupati Pulau Morotai Burnawan Dapat Apresiasi dari Kemendagri

: Pj Bupati Pulau Morotai, Maluku Utara, Burnawan, usai menjalani evaluasi melakukan foto bersama dengan pihak Kemendagri, didampingi sejumlah pimpinan OPD, Kabag Humas Pemkab Pulau Morotai, Ailan Goroahe, di Jakarta Pusat, Senin (26/8/2024). Dok: Humas Pemkab Morotai


Oleh MC KOTA TIDORE, Selasa, 27 Agustus 2024 | 10:39 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 153


Morotai, InfoPublik – Penjabat (Pj) Bupati Pulau Morotai, Maluku Utara, Burnawan, menerima apresiasi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) atas kinerja gemilang selama tiga bulan pertama masa kepemimpinannya. Evaluasi triwulan pertama tersebut berlangsung di Inspektorat Jenderal Kemendagri, Jakarta, Senin (26/8/2024).

Kepala Bagian Humas Pemerintah Kabupaten Pulau Morotai, Ailan Goroahe, mengungkapkan, sejumlah kebijakan dan program yang dijalankan Burnawan berhasil mencapai target yang ditetapkan, khususnya dalam keberlanjutan program yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Daerah (RPD).

"Berbagai program mandatori yang menjadi wewenang Pemkab Pulau Morotai, seperti penyelenggaraan pendidikan dasar dan menengah serta layanan kesehatan, berhasil dijalankan dengan konsisten. Hal ini mendapatkan apresiasi positif dari Kemendagri," ujar Ailan.

Dalam evaluasi tersebut, Pemkab Pulau Morotai menunjukkan komitmen tinggi terhadap alokasi anggaran di sektor penting. Pada bidang kesehatan, alokasi anggaran mencapai 21,57 persen di luar gaji, jauh melebihi standar minimal 10 persen yang ditetapkan.

Sementara itu, di sektor pendidikan, alokasi anggaran mencapai 20,87 persen di luar gaji, menunjukkan konsistensi pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pendidikan.

Selain capaian di sektor pendidikan dan kesehatan, langkah konkret Pemkab Pulau Morotai dalam pengendalian inflasi juga mendapat pujian. Hingga minggu kedua Agustus, tingkat inflasi daerah stabil di angka 0,02 persen.

"Stabilitas inflasi ini mencerminkan keberhasilan pemerintah daerah dalam menjaga kestabilan harga dan daya beli masyarakat, terutama di tengah berbagai tantangan ekonomi saat ini," tambah Ailan.

Pada kesempatan yang sama, tim evaluator Kemendagri menekankan pentingnya menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Pemkab Pulau Morotai diakui telah mengambil langkah proaktif dengan bersinergi bersama Kepolisian dan TNI untuk memastikan keamanan dan ketertiban umum selama proses demokrasi berlangsung.

"Pemkab Pulau Morotai berkomitmen menciptakan suasana kondusif menjelang Pilkada 2024. Kerjasama dengan aparat keamanan terus ditingkatkan untuk menjamin proses demokrasi yang aman dan lancar," jelas Ailan.

Sementara itu, Pj Bupati Pulau Morotai, Burnawan, menyampaikan harapannya agar masyarakat terus mempererat tali persaudaraan dan menjaga solidaritas selama proses Pilkada berlangsung.

"Momen Pilkada seharusnya menjadi pesta demokrasi yang menyenangkan. Saya mengimbau seluruh masyarakat Pulau Morotai untuk menjaga persatuan dan memilih pemimpin terbaik untuk lima tahun mendatang,” ungkap Burnawan melalui pernyataan resminya.

“Hindari konflik agar proses demokrasi berjalan sukses dan pemerintahan definitif dapat segera terbentuk sesuai jadwal," sambung dia.

Secara keseluruhan, evaluasi triwulan pertama kepemimpinan Burnawan menunjukkan kinerja yang positif dan progresif dalam bidang pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan. Capaian ini diharapkan dapat terus berlanjut dan membawa Pulau Morotai menuju pembangunan yang lebih maju dan sejahtera. (fz/MC Tidore)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Minggu, 3 November 2024 | 08:26 WIB
Angka Inflasi Year on Year Provinsi Gorontalo Sebesar 0,81 Persen
  • Oleh Pasha Yudha Ernowo
  • Jumat, 1 November 2024 | 20:01 WIB
KY: Kesejahteraan Hakim Penting untuk Kemandirian Kekuasaan Kehakiman
  • Oleh MC KAB BULELENG
  • Jumat, 1 November 2024 | 17:19 WIB
Pj Bupati Lihadnyana: Waspadai Cuaca Buruk Saat Hari Pencoblosan Pilkada
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Jumat, 1 November 2024 | 10:38 WIB
Gunung Ibu Erupsi Enam Kali pada Dini Hari, Warga Diimbau Waspada