Pemprov Riau Alokasikan 2 Persen Formasi CPNS untuk Penyandang Disabilitas

:


Oleh MC PROV RIAU, Jumat, 23 Agustus 2024 | 21:30 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 165


Pekanbaru, InfoPublik - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau telah mengalokasikan 2 persen dari total 80 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pada 2024 untuk penyandang disabilitas.

Pendaftaran CPNS sudah dibuka sejak 22 Agustus dan akan berlangsung hingga 2 September 2024 mendatang.

"Pengumuman pendaftaran seleksi CPNS Pemprov Riau tahun ini sudah resmi dibuka tadi malam. Mulai hari ini hingga 2 September mendatang, kami membuka pendaftaran bagi para calon pelamar," ungkap Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau, Mamun Murod, dalam keterangan pers pada Jumat (23/8/2024).

Dengan kebijakan ini, Pemprov Riau menyediakan dua posisi khusus bagi penyandang disabilitas dari total 80 formasi yang tersedia.

"Untuk CPNS disabilitas, kami telah menyiapkan kuota khusus. Sesuai amanat, 2 persen dari total formasi dialokasikan bagi penyandang disabilitas. Dari 80 formasi yang tersedia, terdapat dua kuota untuk disabilitas," jelas Murod.

Murod juga menambahkan bahwa pelamar CPNS dari kalangan disabilitas harus memenuhi syarat khusus, termasuk menyertakan surat keterangan dari rumah sakit pemerintah yang menyatakan kondisi disabilitas mereka.

"Syarat ini diperlukan untuk membuktikan bahwa pelamar memang penyandang disabilitas. Kami juga perlu mengetahui jenis disabilitas yang dimiliki. Formasi CPNS bagi penyandang disabilitas ini terutama diperuntukkan bagi pekerjaan yang bersifat administratif," tutupnya.

(Mediacenter Riau/amn)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Rabu, 21 Agustus 2024 | 10:20 WIB
Waspada Oknum Joki CPNS 2024, BPKP Ingatkan Pelamar di Maluku Utara
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Selasa, 20 Agustus 2024 | 09:38 WIB
Kementerian PANRB Buka 61 Formasi CPNS 2024: Peluang Emas Jadi Abdi Negara
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Rabu, 29 November 2023 | 12:04 WIB
154 Orang Tak Lulus SKD CPNS Unkhair Ternate