Patroli Gabungan untuk Mengantisipasi Kerusakan Lingkungan dan Illegal Logging di Kawasan TNBTS

:


Oleh MC KAB LUMAJANG, Jumat, 6 September 2024 | 21:45 WIB - Redaktur: Elvira - 2K


Lumajang, InfoPublik - Patroli gabungan yang melibatkan TNI, Polri, dan berbagai instansi terkait dilaksanakan di kawasan Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) pada Kamis (5/9/2024). Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengantisipasi berbagai ancaman yang dapat merusak lingkungan, termasuk kebakaran hutan, pembukaan lahan ilegal, perburuan satwa yang dilindungi, dan illegal logging.

Dalam keterangannya, Danramil 0821-04/Gucialit Kapten Arh Ariman Aditiawan menjelaskan bahwa patroli tersebut merupakan lanjutan dari upaya sebelumnya untuk memastikan kawasan BB TNBTS tetap aman dan terlindungi.

“Kegiatan ini merupakan patroli lanjutan, sesuai dengan petunjuk dan arahan dari Bapak Dandim. Kami bersama tim patroli gabungan ingin memastikan kawasan ini tetap aman dari ancaman kebakaran hutan dan pelanggaran hukum lainnya. Sinergi antara TNI, Polri, dan instansi terkait sangat penting untuk menjaga kelestarian lingkungan di kawasan BB TNBTS,” jelas dia.

Patroli tersebut melibatkan berbagai pihak, termasuk Forkopimcam Gucialit, Asisten Manager PTPN Kertowono, Kepala Resort PTN Wilayah Gucialit, Kepala Desa Kenongo, serta anggota TNBTS, Perhutani, dan Yayasan Baitul Mal (YBM) PLN Lumajang.

Tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk melakukan pengecekan dan penertiban terhadap aktivitas ilegal serta memberikan sosialisasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga kelestarian hutan dan mencegah kebakaran hutan.

“Kami juga melakukan pemetaan terhadap area-area yang berpotensi mengalami pembukaan lahan ilegal dan perburuan satwa. Upaya ini merupakan bagian dari tanggung jawab kita untuk melindungi keanekaragaman hayati dan sumber daya alam yang ada di kawasan ini,” tambahnya.

Melalui patroli ini, diharapkan akan terjalin kerja sama yang lebih erat antara berbagai pihak dalam menjaga lingkungan dan memastikan bahwa kawasan BB TNBTS tetap aman dan lestari. Kegiatan patroli akan terus dilakukan secara berkala sebagai langkah preventif untuk menghadapi berbagai ancaman yang dapat merusak ekosistem di wilayah tersebut. (MC Kab. Lumajang/Pendim 0821/Wy/An-m)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Sabtu, 5 Oktober 2024 | 18:00 WIB
Kembul Bujono dalam Perayaan HUT ke-79 TNI Kuatkan Ikatan Sosial di Lumajang
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Sabtu, 5 Oktober 2024 | 17:30 WIB
Dandim 0821/Lumajang: TNI Modern Bersama Rakyat, Siap Mengawal Indonesia Maju
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Sabtu, 5 Oktober 2024 | 17:20 WIB
Kerja Sama TNI dan Petani Ciptakan Iklim Pertanian yang Produktif di Lumajang
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Sabtu, 5 Oktober 2024 | 17:15 WIB
Kodim 0821/Lumajang Perkuat Komitmen Kedaulatan
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Sabtu, 5 Oktober 2024 | 17:05 WIB
Kades Grobogan Lumajang: Pembangunan Jalan Rabat Beton, Simbol Kemajuan Desa
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Sabtu, 5 Oktober 2024 | 17:00 WIB
Makna HUT ke-79 TNI: Sinergi dan Kebersamaan dalam Pembangunan Masyarakat
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Sabtu, 5 Oktober 2024 | 16:50 WIB
Mendorong Partisipasi Orang Tua, Posyandu sebagai Pusat Edukasi Kesehatan Anak