: Penumpang padati terminal tunggu Pelabuhan Ahmad Yani, Kota Ternate, Maluku Utara. Foto: db
Oleh MC KOTA TIDORE, Rabu, 17 April 2024 | 15:23 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 167
Ternate, InfoPublik – Jumlah penumpang arus balik Lebaran yang menggunakan angkutan laut di Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara, mulai mengalami lonjakan. Terlihat dari kepadatan penumpang di ruang tunggu terminal penumpang Pelabuhan Ahmad Yani, Ternate.
Data Posko Angkutan Laut Idulfitri Pelabuhan Ahmad Yani mencatat, ribuan penumpang turun di Ternate menggunakan kapal Pelni.
"Pada H+4 hingga H+5 Idulfitri, penumpang turun dari KM Dorolonda terbanyak, sekitar 2.500 orang. Kemudian penumpang lanjutan sekitar 803 orang," kata Ketua Posko Angkutan Laut Idulfitri 1445 H, Plening Alnursa, Rabu (17/4/2024).
Sementara per Selasa kemarin, KM Dorolonda juga mengangkut penumpang dari Ternate balik ke kota asal sebanyak 2.300 orang. Kemudian, penumpang lanjutan 250 orang.
"Kalau kita lihat data, ini merupakan puncak arus balik yang menggunakan kapal Pelni tujuan Ambon," ujarnya seraya menyebutkan rute perjalanan yang memang paling padat yaitu rute Ternate-Ambon, kemudian Bau-Bau, Makassar, Surabaya, dan Jakarta.
Sementara, itu penumpang arus balik kapal lokal rute antarpulau di Maluku Utara juga menunjukan tren meningkat.
Data per Senin kemarin, Kapal KM Sumber Raya tujuan Babang dan Obi mengangkut sekitar 350 orang. "Sedangkan KM Uki Raya sekitar 280 penumpang berangkat dari Ternate," kata Plening.
Terkait pengamanan arus balik di pelabuhan, menurit Plening rujukannya adalah Instruksi Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan tentang embarkasi-debarkasi.
Untuk itu, bersama stakeholder PT Pelni, agen pelayaran, TNI/Polri, pihaknya mengamankan embarkasi-debarkasi di pelabuhan.
"Jadi kita semua bahu membahu memberikan pelayanan kepada penumpang yang balik," pungkasnya. (db/MC Tidore)