Pj Bupati Hary Minta NU Temanggung Terlibat untuk Turunkan Stunting dan Kemiskinan Ekstrem

: Pejabat (Pj) Bupati Temanggung Hary Agung Prabowo bersama Ketua DPRD Yunianto, menghadiri acara pelantikan pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (NU) Minggu (21/07/2024) siang.


Oleh MC KAB TEMANGGUNG, Minggu, 21 Juli 2024 | 22:01 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 236


Temanggung, InfoPublik – Pejabat (Pj) Bupati Temanggung Hary Agung Prabowo bersama Ketua DPRD Yunianto, menghadiri acara pelantikan pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (NU) Minggu (21/07/2024) siang. Bupati minta NU mendukung dan berkontribusi dalam upaya penurunan stunting dan kemiskinan ekstrem di Temanggung.

Acara pelantikan yang bertempat di Masjid An Najah, Parakan Wetan, Temanggung ini mengambil tema "Dziba Akbar, dengan Spirit Hijriah, Mari Kita Bangun Solidaritas dan Bersinergi Menuju Temanggung yang Lebih Sejahtera".

Pada kesempatan itu, Pj Bupati menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada pengurus yang baru dilantik oleh MWC Kabupaten Temanggung. Dia mengharapkan agar para pengurus tersebut dapat menjadi duta agama di masing-masing wilayah, membangun rasa kebersamaan dan kerukunan di tengah masyarakat.

Pj Bupati juga memaparkan program prioritas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Temanggung saat ini, termasuk penurunan angka stunting dan pengentasan kemiskinan ekstrem. "Saat ini, angka stunting di Kabupaten Temanggung mencapai 24,1 persen. Kami telah berhasil menurunkan angka ini dari 28,8 persen pada tahun 2023," ungkapnya.

Meskipun terjadi penurunan, Pj Bupati menyatakan bahwa angka tersebut masih relatif tinggi untuk ukuran kabupaten dengan jumlah penduduk kurang dari satu juta jiwa. Oleh karena itu, penurunan angka stunting menjadi salah satu fokus utama Pemkab Temanggung.

"Saya meminta dukungan dari MWC NU Kecamatan Parakan untuk bersama-sama menurunkan angka stunting ini hingga mencapai nol persen pada tahun ini," tegas Pj Bupati.

Acara pelantikan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat dan para aktivis NU di Temanggung, sebagai wujud komitmen bersama dalam membangun masyarakat yang lebih baik dan sejahtera. (Tfa;Prkm;Ekp)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB TEMANGGUNG
  • Selasa, 24 Desember 2024 | 18:02 WIB
Libur Nataru, Para Pelancong di Temanggung Diminta Waspadai Cuaca Ekstrem Akhir Tahun
  • Oleh MC KAB TEMANGGUNG
  • Sabtu, 14 Desember 2024 | 21:09 WIB
Sasar Siswa Sekolah Dasar, Polres Temanggung Beri Edukasi Bahaya Paparan Narkoba
  • Oleh MC KAB TEMANGGUNG
  • Sabtu, 14 Desember 2024 | 21:30 WIB
Diusulkan Naik 6,5%, UMK Temanggung 2025 Sebesar Rp2.246.850
  • Oleh MC KAB TEMANGGUNG
  • Sabtu, 14 Desember 2024 | 21:57 WIB
Pengelolaan Keuangan Desa Dituntut Transparan, Akuntabel dan Disiplin Anggaran
  • Oleh MC KAB TEMANGGUNG
  • Senin, 9 Desember 2024 | 20:19 WIB
Pemkab Temanggung Bakal Kucurkan Semua Bantuan pada Akhir Tahun