- Oleh MC KOTA PADANG
- Jumat, 22 November 2024 | 10:39 WIB
:
Oleh MC KOTA PADANG, Kamis, 18 Juli 2024 | 08:59 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 289
Padang, InfoPublik – Jajaran Kepolisian Daerah Sumatra Barat (Polda Sumbar) menggelar Operasional (GO) bulanan TW II T.A 2024 di Ballroom Hotel Pangeran Beach, Kota Padang, Provinsi Sumbar pada Rabu (17/7/2024).
Kapolda Sumbar, Irjen Pol Suharyono, menyampaikan bahwa gelar operasional adalah sarana kontrol, pengawasan, dan evaluasi pimpinan terhadap pelaksanaan tugas yang sudah dilaksanakan. Termasuk keberhasilan, kekurangan, dan hambatan yang dihadapi oleh unsur pelaksana tugas.
"Dengan adanya gelar operasional ini, pimpinan dapat menganalisa, mengevaluasi, serta memberikan arahan dan petunjuk terhadap hal-hal yang harus dikerjakan sesuai perkembangan situasi. Harapannya, pelaksanaan tugas ke depan akan menjadi lebih baik lagi," ujarnya.
Tema gelar operasional Triwulan II kali ini adalah “Harkamtibmas dan Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024-2025 serta Anev Pasca Bencana Alam.” Tema ini menekankan kesiapan menghadapi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat seiring dengan Pilkada serentak serta antisipasi bencana di wilayah hukum Polda Sumatera Barat.
"Kesiapan harus kita lakukan melalui langkah-langkah manajemen mulai dari perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengendalian," tambahnya.
Kapolda juga menyampaikan bahwa ada beberapa kerawanan dalam pelaksanaan Pilkada serentak 2024-2025, termasuk residu konflik sosial, bencana alam, cuaca ekstrem, peningkatan volume kendaraan, kemacetan, kecelakaan lalu lintas, kelangkaan bahan pangan, dan BBM.
"Para Kasatwil harus dapat memetakan kerawanan daerah dan mulai melakukan upaya-upaya preemtif dan preventif untuk meminimalisir dan mencegah ancaman serta gangguan," jelasnya.
Kapolda menekankan beberapa hal penting kepada jajaran, antara lain untuk selalu berdoa kepada Allah SWT, mengenali dan memetakan kerawanan daerah, mempersiapkan pengamanan Pilkada dengan baik, meningkatkan kesiapsiagaan, menggunakan anggaran dengan benar, melaksanakan kegiatan cooling system, menjalin kerjasama dan sinergi dengan semua pihak, serta memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat.
Dalam acara tersebut, Kapolda dan Wakapolda juga memberikan piagam penghargaan kepada Polres yang berprestasi, yaitu Polres Payakumbuh, Polres Tanah Datar, dan Polres Solok Kota.
(MC Padang/Marajo)