Ketua TP PKK Landak Apresiasi Animo Masyarakat dalam Kegiatan Posyandu

:


Oleh MC KAB LANDAK, Jumat, 5 Juli 2024 | 21:03 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 208


Landak, InfoPublik - Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Landak Wahyuning Mulyani Gutmen Nainggolan mengapresiasi, kerja keras kader TP PKK yang berhasil membuat animo masyarakat yang besar untuk datang ke fasilitas pelayanan kesehatan posyandu.  

"Sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Landak, saya ucapkan terima kasih kepada tim penggerak PKK yang sudah bekerja secara optimal sehingga animo masyarakat yang hadir dalam kegiatan posyandu sangat besar," ujar Wahyuning saat kunjungan ke Posyandu Teratai Desa Hilir, Kantor Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak, Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) pada Kamis (4/7/2024).

Kemudian, Wahyuning berpesan, kepada para orang tua untuk memperhatikan tumbuh kembang anak dengan memberikan makanan sehat, bernutrisi, dan bergizi.

Ia optimis bahwa angka stunting di Kabupaten Landak dapat turun secara signifikan.

“Untuk kita ketahui bersama, saat ini pemerintah sedang menanggulangi stunting. Oleh karena itu, perlunya kerjasama semua pihak, dari Pemerintah Daerah, Dinas Kesehatan, Puskesmas, hingga pihak desa dalam mengedukasi masyarakat tentang pentingnya kesehatan sehingga terhindar dari stunting. Untuk menanggulangi stunting ada tiga pilar yang perlu kita ketahui, yaitu Catin (calon pengantin), bumil (ibu hamil), dan bayi dan balita," tuturnya.

Dalam kunjungan tersebut, Pj. Ketua TP PKK Wahyuning Mulyani Gutmen Nainggolan memberikan bingkisan kepada ibu hamil, bayi, dan balita di Posyandu Teratai Desa Hilir Kantor dan Posyandu Asoka Desa Mungguk. Di Posyandu Teratai, bingkisan diberikan kepada lima ibu hamil, 17 bayi, dan 58 balita, sedangkan di Posyandu Asoka diberikan kepada tiga ibu hamil, delapan bayi, dan 30 balita.

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Jumat, 22 November 2024 | 17:43 WIB
Dari Jeruk Pontianak ke Sawah Baru, Kalbar Siap Jadi Jawara Ekspor Pangan
  • Oleh MC KAB LANDAK
  • Senin, 18 November 2024 | 15:18 WIB
Pj Bupati Landak: Stok Bahan Pokok Aman dan Harga Terkendali
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Senin, 18 November 2024 | 12:35 WIB
Mahasiswa Sambas Diajak Kuasai Teknologi untuk Meraih Masa Depan Gemilang
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Jumat, 15 November 2024 | 03:32 WIB
Pj Gubernur Kalbar Upayakan Pasokan Listrik 24 Jam untuk Puskesmas Bunut Hilir
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Jumat, 15 November 2024 | 03:03 WIB
Pj Gubernur Kalbar: Pentingnya Edukasi dan Pelayanan Prima di Puskesmas Putussibau Selatan
  • Oleh MC KAB LANDAK
  • Senin, 11 November 2024 | 03:40 WIB
Hari Pahlawan Jadi Momentum Cintai Negeri dan Jaga Demokrasi
  • Oleh MC KAB LANDAK
  • Selasa, 5 November 2024 | 20:11 WIB
Pj Bupati: Kabupaten Landak Bangga Jadi Tuan Rumah MTQ ke-32 Kalbar 2024
  • Oleh MC KAB LANDAK
  • Selasa, 29 Oktober 2024 | 14:26 WIB
Pemkab Landak Raih Penghargaan Kategori Layanan Pendidikan Inklusif