Berburu Rezeki dari Cirebon ke Kota Wali di Festival Megengan

: Samsi mengaku beserta teman-temanya datang di Kota Wali untuk menjual mainan anak anak seperti barongsai dan topeng barongan


Oleh MC KAB DEMAK, Selasa, 12 Maret 2024 | 05:35 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 143


Demak, InfoPublik - Dalam kemeriahan Festival Megengan di Alun-Alun Demak, para pedagang yang menggelar lapaknya (mremo) tidak hanya warga lokal. Namun ada pedagang dari luar provinsi, salah satunya Samsi dari Cirebon, Jawa Barat.

Samsi mengaku beserta teman-temanya datang ke Kota Wali untuk menjual mainan anak-anak seperti barongsai dan topeng barongan. Mainan khas tersebut terbuat dari bahan styrofoam dan diberi warna menarik khas permainan kesenian tersebut. Seperti barongsai dan topeng yang dijual dengan harga Rp25.000.

"Kami datang bersama rombongan di Kota Wali, ya untuk mencari rezeki dengan menjual mainan ini. Untuk harga rata rata dua puluh lima ribu," kata samsi, Senin 11 Maret 2024. 

Sayangnya, aku Samsi, lapaknya kurang ramai pembeli. "Agak sepi pembeli meskipun ada yang beli juga, jika ramai pembeli biasa yang menghadirkan hiburan Barongsai," imbuhnya sambil tertawa kecil. Namun ia tetap mengaku senang karena sekaligus bisa menikmati hiburan senin dan budaya.

Tradisi Megengan Demak memiliki khas mainan anak anak seperti otok otok yang terbuat dari bambu dengan cara diputar maupun didorong.  Selain itu juga ada payung warna warni yang terbuat dari bahan plastik dan kertas. 

Tradisi Megengan dalam menyambut datangnya bulan Ramadan 1445 H dan hari jadi ke-521 Demak dikemas dalam Festival Megengan dan Kirab Budaya. Pagelaran ini mampu menyedot perhatian warga, mereka berdatangan untuk menyaksikan kirab dan menikmati kuliner khas Megengan seperti lontong pecel dan sate keong bumbu kacang.  (Komf/ Ist-apj)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB DEMAK
  • Senin, 2 September 2024 | 13:15 WIB
Dandim Demak: Boleh Beda Pilihan, Tapi Jangan Sampai Putus Persaudaraan
  • Oleh MC KAB DEMAK
  • Jumat, 23 Agustus 2024 | 22:22 WIB
Khawatir Bantu Korban Kecelakaan, Segera Hubungi PSC 119 Demak
  • Oleh MC KAB DEMAK
  • Rabu, 21 Agustus 2024 | 13:18 WIB
Ratusan Santri Ponpes Manbaul Ulum Dilatih Mengelola Sampahnya Sendiri