Langkah Cepat Dinsos Pemkab Agam Menyalurkan Bantuan pada Korban Terdampak Kebakaran

:


Oleh MC KAB AGAM, Sabtu, 9 Maret 2024 | 06:43 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 155


Agam, InfoPublik - Dinas Sosial Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Agam menyalurkan bantuan tanggap darurat kepada korban terdampak bencana kebakaran di Jorong Batu Naggai, Nagari Tanjung Sani, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar) pada Jumat (8/3/2024).

Bantuan yang diserahkan berupa beras, telur, mie Instan, minyak goreng, gula, teh, sabun mandi, tikar plastik, handuk, rerpa, makanan siap saji, susu, kasur matras dan air mineral. 

Kabid Linjamsos Dinsos Pemkab Agam Azmar mengatakan, bantuan tersebut diberikan kepada korban terdampak bencana kebakaran Zamadi (62) secara langsung. Korban mengalami kebakaran yang menghanguskan rumah yang tinggal yang ditempati bersama keluarga dalam beberapa tahun terakhir.

“Kebakaran tersebut menghanguskan satu unit rumah milik Zamadi (62),” ujarnya.

Dijelaskan, setelah mendapatkan kabar terkait bencana tersebut pada Kamis (7/3/2024), pihaknya bersama tim dari Dinsos Agam langsung menuju ke lokasi dan menyerahkan bantuan tanggap darurat kepada korban.

"Bantuan ini bisa bermanfaat dan meringankan beban dari keluarga korban," ujarnya. (MC Agam/Harry) 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Jhon Rico
  • Rabu, 30 Oktober 2024 | 20:35 WIB
BNPB Dorong Percepatan Penanganan Darurat Gempa di Kabupaten Garut
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Kamis, 19 September 2024 | 16:18 WIB
Aksi Sosial: Baznas Agam Salurkan Zakat untuk Tingkatkan Kesejahteraan Warga
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Kamis, 19 September 2024 | 15:53 WIB
Dua Anak Sakit di Agam Dapat Bantuan dari LKKS, Meringankan Beban Keluarga
  • Oleh MC KAB SERDANG BEDAGAI
  • Kamis, 19 September 2024 | 21:32 WIB
Wabup Sergai Tinjau Banjir Rob di Bagan Kuala, 120 Warga Mengungsi
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Jumat, 30 Agustus 2024 | 13:52 WIB
LKKS Agam Salurkan Bantuan Alat Kesehatan untuk Warga Disabilitas
  • Oleh MC KAB PENAJAM PASER UTARA
  • Sabtu, 24 Agustus 2024 | 17:25 WIB
Sebanyak 19 KK Korban Kebakaran Pasar Petung Menerima Bantuan Senilai Rp95 Juta