- Oleh MC KAB PROBOLINGGO
- Kamis, 7 November 2024 | 07:33 WIB
: Terdampak Tanah Longsor, Warga Desa Lumbang Terima Bantuan Logistik-Foto:Mc.Probolinggo
Oleh MC KAB PROBOLINGGO, Senin, 5 Februari 2024 | 08:26 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 176
Probolinggo, InfoPublik - Warga Dusun Ketangi RT 38 RW 11 Desa Lumbang Kecamatan Lumbang Kabupaten Probolinggo yang terdampak tanah longsor mendapatkan bantuan logistik pada Minggu (4/2/2024) siang.
Bantuan logistik dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo ini diserahkan sekitar pukul 11.30 WIB. Bantuan logistik ini diserahkan oleh petugas Pusdalops PB BPBD Kabupaten Probolinggo.
Warga yang terdampak tanah longsor pada tanggal 2 Pebruari 2024 tersebut mendapatkan bantuan logistik berupa 1 lembar terpal, 50 lembar sandbag, 4 kaleng biskuit dan 4 kaleng makanan siap saji.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Probolinggo Oemar Sjarief mengatakan penyerahan bantuan logistik bagi warga yang terdampak tanah longsor ini merupakan salah satu bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat yang sedang mendapatkan musibah. “Paling tidak, bantuan logistik ini dapat meringankan beban masyarakat yang tertimpa musibah,” katanya.
Oemar menghimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam mencegah terjadinya bencana ataupun musibah. Apabila terjadi kejadian dampak bencana khususnya di wilayah Kabupaten Probolinggoi dapat melaporkan kejadian bencana kepada Pusdalops BPBD Kabupaten Probolinggo. “Semoga kita semua senantiasa dalam lindungan Allah SWT dan dihindarkan dari segala bencana. Aamiin,” pungkasnya. (MC Kab Probolinggo/y0n/son/)