- Oleh Farizzy Adhy Rachman
- Kamis, 14 November 2024 | 11:56 WIB
:
Oleh MC KAB KEPULAUAN TANIMBAR, Jumat, 2 Februari 2024 | 14:01 WIB - Redaktur: Kusnadi - 158
Saumlaki, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) melalui Dinas Ketahanan Pangan, bekerjasama dengan Badan Pangan Nasional, Perum Bulog Saumlaki dan PT. Pos Indonesia Kabupeten Kepulauan Tanimbar kembali menyalurkan Bantuan Pangan beruapa Cadangan Beras Pemerintah (CBP) kepada 10.558 KPM (keluarga penerima manfaat) sebagai bentuk intervensi pemerintah dalam mengontrol ketersediaa pangan di Tanimbar.
“ini merupakan bagian dari upaya kita untuk memastikan ketersediaan cadangan pangan yang cukup bagi seluruh warga,” kata Pj Bupati Kepaulauan Tanimbar Piterson Rangkoratat di Pelataran Kantor Bupati Jl. Ir. Soekarno Saumlaki, Jumat (2/2/2024).
Selain itu, cadangan beras pemerintah merupakan langkah strategis pemerintah dalam mengantisipasi sekaligus melalukan stabilisasi harga kebutuhan pokok terutama beras.
“Karena cadangan pangan memiliki peran strategis dalam penyediaan pangan dan menjaga stabilitas harga barang terutama pada komoditi pangan pokok seperti beras yang merupakan kebutuhan pokok masyarakat,” kata Rangkoratat.
Hal berikut yang disampaikan Rangkoratat adalah cadangan pangan pemerintah (CBP) bertujuan untuk meningkatkan ketersediaan dan distribusi pangan kepada masyarakat, meningkatkan aksesibilitas masyarakat terhadap pangan, menanggulangi terjadinya keadaan darurat terhadap pangan dan menjaga stabilitas harga pangan di tingkat masyarakat.
Lanjutnya, bantuan cadangan pangan pemerintah dimaksudkan untuk mendukung penyediaan pangan di Kabupaten Kepulauan Tanimbar dalam menghadapi keadaan darurat, pasca bencana gejolak harga pasar, warga kurang gizi, lanjut usia, janda dan yatim piatu yang datanya didapat melalui Dinas Sosial KKT.
Mengakhiri arahan pria yang juga menjabat sebagai Asisten Administrasi Setda Provinsi Maluku tersebut mengaharapkan penyaluran CBP dapat membantu meringankan beban masyarakat di masa-masa sulit.
“Semoga bantuan pangan ini membantu meringankan beban masyarakat kita dan memberikan rasa aman dalam menghadapi masa-masa sulit,” pungkasnya.
Sementara itu Kepala PT Pos Indonesia Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Julius Gamgenora saat membacakan laporan kegiatan mengatakan, penyaluran tahun 2024 ini akan dilakukan dalam dua tahap yaitu di bulan Januari dan Februari 2024.
“Untuk pembagian di bulan ini (Januari) kami akan menyalurkan dua tahap yaitu bulan Januari dan bulan Februari masing-masing penerima berhak mendapat 2 karung beras seberat 20 kg,” kata Julius Gamgenora.
Lanjutnya, “dan untuk keseluruhan penerima bantuan beras Kabupaten Kepulauan Tanimbar sebanyak 10.558 KPM (Keluarga Penerima Manfaat),” ujarnya.
Rangkaian kegiatan diakhiri dengan proses pelepasan konvoi kendaraan pengangkut CBP tahun 2024, yang didistribusi pada beberapa kecamatan dan juga disaksikan oleh Forkopimda KKT, Kepala PT Pos Indonesia KKT, Kepala Perum Bulog Saumlaki dan Kepala Dinas Ketahanan Pangan KKT Selvie Kabalmay/Hukubun. (MC Kab. Kepulauan Tanimbar/Paul).