Enam Puskesmas di Bukittinggi Dapat Akreditas Paripurna, Satu Utama

: tujuh puskesmas di Kota Bukittinggi saat ini sudah terakreditasi. Enam diantaranya mendapat akreditasi paripurna, satu akreditasi utama.-Foto:Mc.Agam


Oleh MC KAB AGAM, Selasa, 23 Januari 2024 | 06:07 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 129


Agam, InfoPublik - Setelah menunggu beberapa bulan, akhirnya hasil penilaian, tujuh puskesmas di Kota Bukittinggi saat ini sudah terakreditasi. Enam di antaranya mendapat akreditasi paripurna, satu akreditasi utama.

Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar, bersyukur atas hasil penilaian dari Kemenkes. Tujuh puskesmas yang ada di Bukittinggi dan satu RSUD, sudah terakreditasi. Di mana, enam puskesmas mendapat akreditasi paripurna dan satu puskesmas, Nilam Sari sudah naik tingkat dari akreditasi madya ke akreditasi utama.

Alhamdulillah, semua puskesmas kita sudah terakreditasi. RSUD kita juga sudah. Fasilitas pelayanan kesehatan di Bukittinggi telah memenuhi standar akreditasi. Akreditasi ini tentu juga bermanfaat bagi masyarakat, agar mereka mendapatkan jaminan kualitas kesehatan yang baik dan maksimal,” kata Wako.

Kepala Dinas Kesehatan Bukittinggi, Linda Faroza, didampingi Kabid Pelayanan dan Sumber Daya Kesehatan (PSDK) drg. Sanora Yuder, menambahkan, akreditasi tujuh puskesmas di Kota Bukittinggi ini, tentu tak lepas dari pembinaan DKK dengan Tim Pembina Claster Binaan (TPCB). Hasil akreditasi yang paripurna dan utama, menjadikan seluruh puskesmas di Bukittinggi telah memenuhi standar.

“Enam puskesmas yang sudah akreditasi paripurna, Puskesmas Gulai Bancah, Puskesmas Rasimah Ahmad dan Puskesmas Plus Mandiangin, Puskesmas Tigo Baleh, Puskesmas Guguak Panjang dan Puskesmas Mandiangin. Sedangkan Puskesmas Nilam Sari, naik tingkat dari akreditasi madya menjadi akreditasi utama,” jelasnya.

Dengan adanya akreditasi ini, tentunya tingkat kepercayaan masyarakat semakin meningkat, karena manajemen puskesmas dapat menerapkan prosedur standar dengan baik, sehingga pasien merasa puas dengan pelayanan yang diberikan.

Bagi puskesmas sendiri, katanya, akreditasi bermanfaat untuk meningkatkan reliabilitas dalam pelayanan ketertiban pendokumentasian dan konsistensi dalam bekerja memberikan keunggulan kompetitif, menjamin pelayanan kesehatan primer yang berkualitas dan meningkatkan pendidikan pada staf. (MC Agam/Harmen/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB PARIGI MOUTONG
  • Jumat, 23 Agustus 2024 | 14:33 WIB
Puskesmas di Sulteng Kekurangan Dokter Umum, Pemerataan Tenaga Kesehatan Mendesak
  • Oleh MC KAB BENER MERIAH
  • Selasa, 30 Juli 2024 | 14:00 WIB
BLUD Puskesmas Tingkatkan Pelayanan Kesehatan di Bener Meriah
  • Oleh MC KAB KOTAWARINGIN BARAT
  • Rabu, 24 Juli 2024 | 10:18 WIB
Cegah Polio, Pemkab Kobar Siapkan 677 Pos PIN di Seluruh Kecamatan