Lomba Gerakan PKK Sumbar, PKK Agam Lakukan Pembinaan ke PKK Sitalang

: Lomba Gerakan PKK Sumbar, PKK Agam Lakukan Pembinaan ke PKK Sitalang-Foto:Mc.Agam


Oleh MC KAB AGAM, Senin, 22 Januari 2024 | 05:22 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 151


Agam, InfoPublik - TP PKK Kabupaten Agam melakukan pembinaan ke PKK Nagari Sitalang, Kecamatan Ampek Nagari, Jumat (19/1/2024).

Pembinaan ini dilakukan untuk persiapan lomba Gerakan PKK tingkat Provinsi Sumatra Barat 2024.

Ketua PKK Agam, Ny Yenni Andri Warman menyebutkan PKK Sitalang terpilih menjadi perwakilan Kabupaten Agam, pada lomba Gerakan PKK Sumbar tahun ini.

“Lomba rencananya dilaksanakan Juli mendatang, sehingga kita harus melakukan persiapan dengan baik,” ujarnya.

Dikatakannya, lomba dilaksanakan meliputi bidang sekretariat, pokja 1 hingga 4. Ini harus dipersiapkan dengan maksimal.

Kriteria penilaian ini katanya lagi, disesuaikan dengan zamannya, di mana setiap kegiatan PKK harus di posting ke media sosial PKK terkait.

“Hingga beberapa bulan ke depan akan dilakukan pembinaan, sehingga kita benar-benar siap untuk ikuti lomba dengan harapan hasil terbaik nantinya,” tambah Ny Yenni.

Diharapkannya,agar mendapat dukungan penuh dari masyarakat, bisa berkolaborasi untuk mempersiapkan segala sesuatunya dalam menyukseskan lomba tersebut. (MC Agam/Andri/Eyv) 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB AGAM
  • Sabtu, 16 November 2024 | 23:35 WIB
Pemkab Agam Raih Peringkat Ketiga Terbaik Pelayanan Publik Tingkat Sumbar
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Rabu, 6 November 2024 | 06:42 WIB
Pemkab Agam Siap Transparan, BPK Sumbar Mulai Pemeriksaan Kinerja APBD
  • Oleh MC KAB KEPULAUAN MENTAWAI
  • Jumat, 1 November 2024 | 10:00 WIB
Membangun Budaya Anti-Korupsi: Desa Sipora Jaya Jadi Percontohan di Sumatera Barat
  • Oleh MC KOTA PARIAMAN
  • Selasa, 29 Oktober 2024 | 17:54 WIB
Desa Sikabu Pariaman Selatan Jadi Contoh Desa Anti-Korupsi di Sumatra Barat
  • Oleh MC KAB MUSI BANYUASIN
  • Minggu, 13 Oktober 2024 | 21:07 WIB
Lakukan Percepatan Transformasi Digital di Daerah, Pemkab Muba Ikuti Bimtek IMDI Se-Sumsel