- Oleh MC KAB PROBOLINGGO
- Jumat, 22 November 2024 | 21:47 WIB
: BPBD Serahkan Bantuan Logistik untuk Korban Rumah Tertimpa Pohon Tumbang-Foto;Mc.Probolinggo
Oleh MC KAB PROBOLINGGO, Senin, 18 Desember 2023 | 07:52 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 49
Probolinggo, InfoPublik - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo menyerahkan bantuan logistik bagi korban yang rumahnya tertimpa pohon tumbang di Desa Watupanjang Kecamatan Krucil, Jum’at (15/12/2023).
Bantuan logistik ini diberikan kepada Sumarno warga Dusun Rawa RT/RW 03/02 Desa Watupanjang Kecamatan Krucil yang rumahnya tertimpa pohon tumbang Rabu (13/12/2023) lalu.
Adapun bantuan logistik yang diberikan diantaranya terpal sebanyak dua lembar, paket kebersihan sebanyak satu box, paket perlengkapan makan sebanyak satu box, biskuit sebanyak dua kaleng serta makanan siap saji sebanyak 2 kaleng.
Penyerahan bantuan logistik bagi korban rumah tertimpa pohon tumbang ini melibatkan BPBD Kabupaten Probolinggo, Agen PB Jawa Timur, staf Kecamatan Krucil serta Perangkat Desa Watupanjang.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Probolinggo Oemar Sjarief mengatakan penyerahan bantuan logistik bagi warga yang rumahnya tertimpa pohon tumbang ini merupakan bukti jika pemerintah hadir ketika masyarakat mendapatkan musibah dan untuk meringankan beban yang mereka pikul. Salah satunya melalui BPBD atau OPD lainnya. “Semoga bantuan logistik ini bisa memberikan manfaat bagi warga yang rumahnya tertimpa pohon tumbang,” katanya.
Oemar menghimbau kepada masyarakat untuk selalu mewasdai potensi terjadinya bencana hidrometeorologi yang dapat mengancam keselamatan masyarakat seperti hujan deras yang disertai angin puting beliung dan petir. “Termasuk juga potensi terjadinya banjir, banjir bandang, longsor dan banjir rob pada saat puncak pasang air laut,” jelasnya.
Lebih lanjut Oemar meminta kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan sekitar, membersihkan saluran, tidak membuang sampai sembarangan dan lain sebagainya serta segera melaporkan kepada aparat setempat jika terjadi suatu bencana.
“Semoga kita semua senantiasa dalam lindungan Allah SWT dan dihindarkan dari segala bencana. Aamiin. Salam Tangguh Salam Kemanusiaan. BPBD Tanggap Tangkas Tangguh,” tambahnya. (MC Kab Probolinggo/wan/son/eyv)