- Oleh MC KAB PROBOLINGGO
- Senin, 14 Oktober 2024 | 17:03 WIB
: Ugas serahkan reward atas capaian pelunasan PBB-P2 di 2022-Foto: Mc.Probolinggo
Oleh MC KAB PROBOLINGGO, Selasa, 5 Desember 2023 | 17:44 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 47
Probolinggo, InfoPublik - Penjabat (Pj) Bupati Probolinggo Ugas Irwanto, S.Sos., M.Si didampingi Sekretaris Badan Pengelolaan Pendapatan, Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Kabupaten Probolinggo Siswanto menyerahkan reward atas capaian pelunasan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) tahun 2022 di Pendopo Prasaja Ngesti Wibawa Kabupaten Probolinggo, Selasa (5/12/2023).
Reward berupa genset kepada 7 (tujuh) kecamatan dan 129 desa atas pelunasan PBB-P2 tahun 2022 tepat waktu sebelum jatuh tempo ini diberikan oleh BPPKAD Kabupaten Probolinggo.
Ke-7 kecamatan yang lunas PBB-P2 2022 di antaranya Kecamatan Sumber, Tiris, Tegalsiwalan, Bantaran, Gending, Krejengan dan Lumbang. Selain itu, ada 226 desa lunas PBB-P2 tahun 2022 sampai dengan tanggal 22 Nopember 2023. Dimana 129 desa diantaranya lunas tepat waktu sebelum jatuh tempo.
Reward ini secara simbolis diberikan kepada Kecamatan Sumber dan Kecamatan Tiris sebagai kecamatan lunas tercepat, Desa Purut Kecamatan Lumbang sebagai desa lunas baku terbesar, Desa Jetak Kecamatan Sukapura sebagai desa lunas tercepat dan Kelurahan Kandangjati Kulon Kecamatan Kraksaan sebagai desa lunas area perkotaan.
Pj Bupati Probolinggo Ugas Irwanto mengatakan reward atas pelunasan pajak PBB-P2 ini diharapkan kedepannya ada peningkatan percepatan atas pelunasan pajak di tahun-tahun yang akan datang.
“Selamat untuk kepala desa penerima reward pelunasan pajak PBB-P2 tahun 2022. Ini bukan hanya kewajiban fiskal, tetapi juga bentuk kesadaran masyarakat dalam membangun daerah kita,” katanya.
Menurut Pj Bupati Ugas, PBB-P2 merupakan penyumbang terbesar pajak daerah di Kabupaten Probolinggo. Apresiasi diberikan kepada kecamatan dan desa yang sudah lunas PBB-P2.
“Saya memberikan apresiasi kepada Kecamatan Tiris. Sebab selama ini tidak pernah tercepat dalam pelunasan PBB-P2. Tetapi karena dilakukan telaten dan ada komunikasi yang baik, maka Kecamatan Tiris menjadi kecamatan tercepat pelunasan PBB-P2,”imbuhnya.
Terpisah Sekretaris BPPKAD Kabupaten Probolinggo Siswanto mengungkapkan reward diberikan sebagai ucapan penghargaan dan terima kasih sebesar-besarnya atas kinerja dalam rangka membantu pemungutan dan koordinasi pajak daerah kecamatan dan pemerintah desa dalam optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) pada PBB-P2 2022.
“Harapannya bagi kecamatan dan desa yang telah membantu kinerja pelunasan tepat waktu sebelum jatuh tempo di bulan September menjadi teladan bagi pemerintah kecamatan dan pemerintah desa sehingga membantu pemerintah daerah dalam pembangunan untuk Kabupaten Probolinggo,” tambahnya. (MC Kab Probolinggo/wan/son/eyv)