Kerja Bakti Warga Bersama Babinsa Bersihkan Pantai Badur

:


Oleh MC KAB SUMENEP, Rabu, 29 November 2023 | 16:23 WIB - Redaktur: Tobari - 53


Sumenep, InfoPublik - Masyarakat Desa Badur bersama Babinsa Koramil 15/Batuputih, Serka Sakur Rahman melaksanakan karya bakti membersihkan semak belukar di Pantai Badur, Selasa (28/11/2023). 

Babinsa Koramil 15/Batuputih Serka Sakur Rahman mengatakan, kerja bakti ini merupakan upaya bersama dalam mewujudkan kepedulian terhadap lingkungan di sekitar Desa Badur.

"Kerja bakti ini juga sebagai upaya agar masyarakat selalu peduli dengan kondisi lingkungan dan jalan di sekitar tempat tinggalnya," ujarnya.

Diakui pula dengan jalinan kerja sama yang baik seperti yang dilaksanakan selama ini akan semakin kuat dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Sementara itu, masyarakat juga menyampaikan terima kasih kepada Babinsa, karena karya baktii tersebut terselenggara tidak lain berkat peran aktif Babinsa, sehingga di Pantai Badur dan sekitarnya  terlihat bersih dan rapi, sehingga warga sangat senang dan antusias mengikuti kerja bakti dengan disemangati Babinsa yang turut berjibaku dengan warga.

"Dengan melaksanakan kerja bakti ini, selain merupakan kegiatan yang positif juga mampu meningkatkan kerukunan antar warga, tandasnya. ( Dim/Ren/Fer/toeb )

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Selasa, 26 November 2024 | 10:19 WIB
HGN 2024, DPKS Ajak Guru Semangat Persiapkan Generasi Muda Unggul
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Selasa, 26 November 2024 | 10:16 WIB
Hari Guru 2024, Kemenag Sumenep Apresiasi Dedikasi Guru
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Selasa, 26 November 2024 | 08:41 WIB
TNI di Kepulauan Kangean Kawal Ketat Pendistribusian Logistik Pilkada
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Sabtu, 23 November 2024 | 00:38 WIB
Air Bersih dan Sanitasi Kunci Percepatan Penurunan Tengkes di Sumenep