Kafilah Sumbar Unggul Sementara di Cabang Tilawah Anak-anak STQHN

:


Oleh MC KOTA PADANG, Kamis, 2 November 2023 | 09:27 WIB - Redaktur: Kusnadi - 61


Padang, InfoPublik - Kafilah Sumbar pada iven seleksi Tilawatil Quran dan Musabaqah Al Hadis (STQH) Nasional XXVII unggul pada cabang tilawah anak-anak, Rabu (1/11/2023).

Hal ini dibenarkan Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sumatra Sementara (Sumbar) diwakili Kepala Bidang Penaiszawa Yufrizal.

"Untuk sementara kita memang unggul di cabang tilawah golongan anak-anak. Ini masih hasil sementara dari dua hari babak penyisihan yang sudah berlangsung sejak kemarin," kata Yufrizal.

Dari keseluruhan penampilan, kafilah Sumbar sudah menunjukkan yang terbaik. "Kita hanya bisa berdoa, mudah-mudahan bisa memberikan prestasi gemilang untuk Sumbar," katanya.

Sementara peserta cabang tilawah, Tifatul Tirta mengaku sempat gerogi beberapa saat sebelum tampil. Namun ia bisa mengatasi dengan tetap bersikap tenang dan berdoa.

"Alhamdulillah tadi saat tampil semua berjalan lancar, walaupun tadi sempat gerogi, saat tampil kecemasannya hilang begitu saja," ungkap putra Pasaman Barat yang sudah raih prestasi nasional ini.

Namun, ungkap Tirta sapaan akrabnya, meski saat ini untuk sementara ia unggul di cabang tilawah, ia tak mau berpuas diri karena masih ada peserta yang akan tampil esok hari.

Adrizal, pelatih yang selalu mendampingi Tirta mengaku potensi siswa sekolah menengah pertama ini cukup baik. Bahkan ia pernah juara pada MTQ Nasional di Kalsel.

"Nafasnya panjang, suaranya bagus dan kuat. Punya suara indah itu sudah menjadi modal dalam musabaqah setelah penguasaan lagu dan tajwid," ungkap Adrizal yang juga pernah juara nasional.

Ia juga mengaku penampilan Tirta untuk hari ini sudah maksimal dan cukup memuaskan  ukuran pelatih yang mendampingi. Ia berharap ini awal yang baik bagi kafilah Sumbar.

"Melihat kondisi nilai sementara dua hari ini,  ada harapan baik untuk hasil yang terbaik. Yang menguntungkan posisi nilai kita sementara diatas," ungkapnya penuh harap. (MC Padang/ April)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Senin, 16 September 2024 | 21:13 WIB
MTQ Nasional XXX Kaltim Usai, Sumbar Harus Puas di Peringkat 11
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 14 September 2024 | 23:44 WIB
Kafilah Sumbar Berjuang di Final MTQN XXX, Kemenag: Mohon Dukungan dan Doa
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 12 September 2024 | 13:58 WIB
Hari ini, Empat Kafilah Sumbar Berjuang di Babak Semi Final MTQN XXX Kaltim 2024
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 22 Agustus 2024 | 14:00 WIB
Dua Penyuluh Agama Sumbar Raih Penghargaan Nasional di PAI Award 2024
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 14 Agustus 2024 | 01:09 WIB
Porsadin VI Sumbar: Ajang Santri Tunjukkan Bakat di Olahraga dan Seni Islami