- Oleh MC PROV SULAWESI TENGAH
- Jumat, 6 Desember 2024 | 16:47 WIB
: Foto bersama Pemkab Bangkep dan Bupati Morowali Utara
Oleh Kabupaten Banggai Kepulauan, Senin, 9 Oktober 2023 | 21:02 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 67
Salakan, InfoPublik - Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) sambut baik kunjungan kerja Bupati Morowali Utara beserta rombongan di Salakan Kab. Bangkep Sulawesi Tengah, Senin, (09/10/2023).
Kunjungan kerja Pemerintah Daerah Kab. Morowali Utara dalam rangka penandatangan Kesepakatan Bersama dan Perjanjian Kerja Sama dengan Pemerintah Daerah Kab. Banggai Kepulauan.
Penandatanganan dilakukan terkait penyelenggaraan Pemerintahan Daerah dan Penanganan Inflasi Daerah antara dua Kabupaten bertempat di rumah jabatan Bupati Bangkep.
Dalam sambutan Pj. Bupati Banggai Kepulauan Ihsan Basir mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Pemerintah Daerah Kab. Morowali Utara, Ketua DPRD Kab. Banggai Kepulauan, Unsur Forkopimda dan seluruh jajaran Pemerintah Daerah Kab. Bangkep.
"Serta semua pihak yang telah mendukung terlaksananya kesepakatan ini. Insya Allah, niat baik kedua belah pihak akan memberi manfaat yang besar bagi seluruh masyarakat," katanya.
Penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) tersebut bertujuan untuk meningkatkan mutu perdagangan Komoditi Perikanan dan kesempatan kerja dalam mendukung kemajuan daerah sehingga bisa menekan Inflasi di daerah.
"Kita berharap agar kesepahaman antara Pemerintah Kabupaten Banggai Kepulauan dan Pemerintah Kabupaten Morowali Utara dapat terjalin semakin erat dalam hal terkait perdagangan Komoditi Perikanan dan Penyerapan tenaga kerja untuk pembangunan perekonomian Daerah dan juga Perekonomian masyarakat," ucap Bupati.
Bupati juga berharap dengan adanya kerja sama antara kedua belah pihak, juga bisa saling mendukung dalam pengoptimalam penyelenggaraan Pemerintah Daerah, dalam mewujudkan kemakmuran dan kemajuan Bangsa.
"Kita berkomitmen untuk mengimplementasikan seluruh isi perjanjian kerja sama yang telah di sepakati ini, demi memberikan manfaat yang maksimal dan pelayanan terbaik kepada masyarakat," jelas Bupati.
Bupati Morowali Utara dr. Delis J. Jehi Mars dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Banggai Kepulauan yang telah menyambut baik kedatangan rombongan Pemkab Morowali Utara.
"Kunjungan kerja kami untuk membalas kunjungan Bupati Bangkep pada beberapa minggu kemarin. Mudah-mudahan kunjungan ini dapat bermanfaat kepada kita semua dan masyarakat," terangnya.
Mengenani perikanan bahwa banyak sekali yang masuk dari Banggai bersaudara.
"Kami melaksanakan kerja sama antara Kabupaten Banggai Kepulauan dan Kabupaten Morowali Utara," tambah Bupati Morut.
Setelah penandatanganan kesepakatan kerjasama, dilanjutkan dengan pemberian cenderamata dari kedua Kabapaten.
Turut hadir, diantaranya, Sekda Bangkep, Asisten I Bidang Pemerintahan, Staf Ahli Bidang Pembangunan dan Ekonomi Setda, Wakapolres Bangkep, Ketua TP PKK Kab. Bangkep, dan para Kepala Dinas Kepala BPBD, Kepala Bank BPD, Kepala Bank Moderen Expres. (McBangkep/Els)