Kamis, 13 Maret 2025 14:43:42

Kakankemenag Serahkan Sertifikat Produk Halal Kepada Pelaku UMKM

: Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah H Wahdi MS MA, menyerahkan Sertifikat Halal kepada pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) usai pelaksanaan apel di halaman kantor setempat, Selasa, (3/10/2023).


Oleh MC PROV ACEH, Selasa, 3 Oktober 2023 | 21:53 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 42


Redelong, InfoPublik – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah H Wahdi menyerahkan Sertifikat Halal kepada pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) usai pelaksanaan apel di halaman kantor setempat, Selasa, (3/10/2023).

Sepuluh Pelaku usaha penerima sertifikat produk halal ini didampingi oleh Penyuluh Agama Islam selaku satgas sertifikat produk halal di setiap Kantor Urusan Agama Kecamatan.

Kakankemenag Wahdi mengapresiasi peran Penyuluh Agama Islam baik yang ASN atau Honorer yang telah membantu dan mendampingi pelaku usaha dalam menerbitkan sertifikat halal.

“Sertifikat halal ini merupakan peran aktif kita selaku warga negara dan warga mulsim, terutama pelaku usaha yang telah membuat setiap produknya menjadi produk halal yang bersertifikat,” ujarnya.

Dikatakan, mereka ini ada pelaku usaha dari Kantin Wakpro Kantor Kemenag Bener Meriah, dari Kantin Madrasah, dan sejumlah pelaku usaha di Kecamatan.

Dalam penyerahan ini, Kakankemenag Wahdi didampingi Kasubbag TU H Yanto SPd MPd, Kasi Bimas Islam H Hasbiallah ZA Sag, Kasi PHU Azhari Ramadhan Sag Mag, Kasi Pendis Hj Marini MPd, dan Kagara Zawa Darwinsyah SAg MAg. (mc04)