HD: Dukungan Kepala Daerah Back-Up Kebutuhan Desa Guna Kembangkan Destinasi Wisata

:


Oleh MC Provinsi Sumatera Selatan, Kamis, 10 Agustus 2023 | 08:24 WIB - Redaktur: Kusnadi - 61


Palembang, InfoPublik - Gubernur Sumatra Selatan H. Herman Deru mengatakan, kebutuhan para wisatawan harus kita penuhi secara komprehensif, tidak ada gunanya destinasi indah tapi tidak punya sinyal, karena kebutuhan ini wajib dipenuhi. Maka kita harus jeli apa itu kebutuhan pelancong agar bisa menikmati wisata dengan santai dan tentunya juga keamanan harus terjaga

Hal tersebut disampaikan HD pada Puncak Penganugerahan Pesona Desa Wisata Sumatra Selatan 2023 diselenggarakan oleh Harian Sumatera Ekspres dan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Prov. Sumsel, bertempat di Ballroom Hotel Aryaduta, Rabu (9/8/2023)

"Sangat penting adalah manajemen, bersyukurlah desa yang dapat penghargaan dan sangat penting promosi serta akses menuju ke sana ke tempat destinasi," ujar HD.

HD berharap dan minta kepada seluruh bupati/wali kota untuk memback up apa saja kebutuhan desa guna mengembangkan destinasi wisata Desa, tapi tentunya dengan keseriusan, tidak asal-asalan melalui Dinas Pembagunan Masyarakat Desa (PMD), apakah akses jalan agar diperbaiki seperti jalan poros perlu dilaporkan.

"Kegiatan ini merupakan edukasi terhadap desa yang memiliki potensi wisata, agar dapat berbenah agar menjadi desa wisata yang lebih baik lagi," ucap HD.

Ditambahkan HD, Sumeks grup sebagai mitra dan corong pembangunan yang tidak lupa kritis serta adanya independensinya. Kalau melihat penilaian tidak ada beda variabel Sumeks dengan hasil seleksi dari kement erian pusat

General Manager Sumeks Group, Hj. Nurseri Marwah melaporkan bahwa peserta lomba semakin meningkat dari sebelumnya yang menjadi peserta pada kegiatan lomba tersebut dan lomba ini sudah tiga kali dilaksanakan.

Sebagai Juara, Desa Wisata Kelumpang Kec Ulu Ogan Kab OKU (Juara 1 Kategori Daya Tarik Pengunjung), Desa Wisata Gajah Mati Kec Babat Supat, Kab Muba (Juara 1 Kategori Kelembagaan), Desa Karang Manik Kec Belitan II Kab OKU Timur (Juara 1 Kategori Kriya) dan Desa Sindang Panjang Kec. Sakti Pumi Kab Lahat (Juara 1 Kategori Homestay).

Turut hadir Para Wakil Wali Kota Kab/Kota, Para Kepala OPD Prov. Sumsel. (Tim Media Dinas Kominfo Prov. Sumsel)